Reses Janses Simbolon, Warga Komplek Yuka Keluhkan Banjir dan Normalisasi Drainase


Medan, bidikkasusnews.com - Anggota DPRD Medan Janses Simbolon menilai kinerja Pemko Medan lamban dalam mengakomodir permasalahan warga. Untuk itu ia meminta maaf kepada masyarakat, karena aspirasi yang disampaikan kepadanya belum ditindaklanjuti Pemko.

“Kali ini, kita tidak mau kecolongan lagi dan akan memperjuangkan keluhan warga agar bisa ditampung Pemko Medan”, ujarnya kepada 500 warga yang hadir dalam reses Tahap III Masa Sidang II Tahun 2021 yang digelarnya di Jalan Rawe 6 Lingkungan VIII Komplek Yuka, Kelurahan Tangkahan Kecamatan Medan Labuhan.(10/05). Melalui reses ini Janses Simbolon menyerap aspirasi warga untuk ditampung guna ditindaklanjuti perbaikan.

Anggota DPRD Medan Janses Simbolon menilai kinerja Pemko Medan lamban dalam mengakomodir permasalahan warga. Untuk itu ia meminta maaf kepada masyarakat, karena aspirasi yang disampaikan kepadanya belum ditindaklanjuti Pemko.

Jalan Rawe 6 Lingkungan VIII Sering Terjadi Banjir dan Drainase (Parit), Hal ini di sampaikan Medina Panggabean “ Kami memohon kepada Pak Janses simbolon Supaya Jalan Rawe 6 Lingkungan VIII Tidak Banjir lagi dan supaya Parit (Drainase) Dibenahi dilingkungan ini” Jelasnya.

Janses menjelaskan mengenai Lingkungan VIII Komplek Yuka sering banjir, kita berharap adanya priotitas pembenahan dari supaya mencegah terjadinya banjir lagi dan supaya dibenahi drainase maupun dikorek paritnya” Jelasnya.

Janses berharap masyarakat dapat mendukung program Pemko Medan soal kebersihan. Untuk itu, warga diharapkan jangan membuang sampah sembarangan.

Aspirasi lain juga dicetuskan warga lain terkait layanan kesehatan. Banyak warga yang belum menjadi peserta BPJS Kesehatan gratis. Warga berharap, apalagi kondisi ekonomi terdampak Covid 19 saat ini sangat menurun maka butuh bantuan berobat gratis.

Warga Martubung lingkungan IV mengatakan sering terjadi banjir dilingkungan IV Kelurahan Besar (Martubung), kita Minta Pemko Medan lakukan pengorekan parit di sekitar rel martubung dan normalisasi parit yang ada di daerah martubung.

Melalui reses tahap tiga ini, kita dapat menampung segala aspirasi - aspirasi masyarakat yang dibawa ke lingkungan DPRD kota medan untuk dibahas dan akan disampaikan ke Pemko Medan melalui rapat paripurna dan akan ditindaklanjuti guna percepatan realisasi, jelas janses Simbolon.

Diakhir pertemuan reses tahap Dua dengan masyarakatnya Janses Simbolon memberikan berupa bingkisan dan cenderamata sebanyak 500 bingkisan dan di hadiri 500 warga Medan Utara.

(Ariansyah Lubis)

Artikel Terkait

Berita|Medan|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami