Aksi Solidaritas Kecam Penembakan Wartawan Hingga Tewas Dilaksanakan Di Samosir

Samosir, bidikkasusnews.com - Puluhan wartawan dari berbagai elemen organisasi jurnalis di Kabupaten Samosir melakukan aksi solidaritas untuk mendukung Polri mengusut tuntas penembakan terhadap Mara Salem (Marsal) Harahap (43) yang terjadi di Kabupaten Simalungun belum lama ini.

Aksi solidaritas berlangsung singkat dilakukan di depan Polsek Pangururan, Senin, 21-6-2021, dan mendapatkan perhatian dan pengawalan dari personil Polres Samosir.

Koordinator Aksi, Robin Nainggolan menyampaikan, ini sebagai bentuk simpati atas peristiwa yang terjadi dan dialami Pemimpin Redaksi (Pemred) Lassernewstoday.com, Marshal Harahap yang ditemukan tewas ditembak mati oleh Orang Tidak Dikenal (OTK) tidak jauh dari rumahnya.

“Aksi ini sebagai bentuk dukungan pada Kepolisian Republik Indonesia (Polri) untuk serius mengungkapkan kasus penembakan itu dan berharap kejadian terhadap jurnalis tidak terjadi lagi di Indonesia,” kata Robin disambut teriakan Save Jurnalis.

Informasi yang dihimpun, kegiatan aksi solidaritas juga dihadiri Kabag Sumda Polres, Kompol Binsar Pakpahan dan Kapolsek Pangururan, AKP B Manurung.

Puluhan wartawan membubuhkan tanda tangan dukungan kepada Polri mengusut tuntas penembakan ditandatangani di atas spanduk yang dipampangkan di depan Polsek Pangururan. Kompol Binsar Pakpahan dan AKP B Manurung juga ikut membubukan tanda tangannya sebagai bentuk apresiasi kepada para jurnalis di wilayah hukum Polres Samosir.

(Bastian Simbolon)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami