Hadiri Langsung GPM 2025, Ketua DPRD Kota Jambi Kemas Faried Berharap Program Ini Bisa Terus Berlanjut Demi Masyarakat

Jambi, bidikkasusnews.com - Ketua DPRD Kota Jambi, Kemas Faried Alfarelly, S.E. menghadiri acara Gerakan Pangan Murah (GPM) 2025. Kegiatan yang dikemas dalam Festival Ramadhan Bahagia di Kota Jambi.ini diselenggarakan oleh Pemerintah Kita Jambi bertempat di pelajaran Tugu Keris Siginjai Kota Jambi.

Kegiatan GPM yang dihadiri Ketua DPRD Kota Jambi Kemas Faried Alfarely ini dibuka langsung secara resmi oleh Walikota Jambi Dr. dr. H. Maulana, M.K.M. Didampingi Wakil Walikota Jambi Diza Hazra Aljosha, S.E., M.A. Festival ini menjadi salah satu langkah nyata Pemerintah Kota Jambi dalam menjaga stabilitas harga bahan pokok menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Dalam sambutannya, Wali Kota Jambi Dr. Maulana menegaskan pentingnya upaya pemerintah dalam memastikan ketersediaan bahan pangan dengan harga terjangkau bagi masyarakat.

“Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen kami untuk membantu masyarakat dalam mendapatkan bahan pangan dengan harga yang lebih murah, terutama di bulan suci Ramadan yang kebutuhan konsumsi masyarakat meningkat,” kata Maulana.

Gerakan Pangan Murah (GPM) 2025 ini melibatkan berbagai pihak, termasuk distributor pangan, pelaku usaha mikro, dan instansi terkait. Berbagai bahan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, dan kebutuhan rumah tangga lainnya dijual dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan harga pasar.

Dalam kesempatan tersebut, Kemas Faried Alfarelly juga menyampaikan dukungan penuh terhadap program Gerakan Pasar Murah (GPM).

"Gerakan Pangan Murah ini sangat penting untuk meringankan beban masyarakat, terutama di bulan Ramadhan. Kami di DPRD Kota Jambi akan terus mendukung berbagai upaya yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat," ujar Kemas Faried.

Selain itu Ketua DPRD Kota Jambi, Kemas Faried Alfarelly, mengapresiasi inisiatif GPM ini dan berharap program serupa dapat terus dilaksanakan untuk membantu masyarakat, terutama kalangan menengah ke bawah.

(Arf)

Artikel Terkait

Berita|Jambi|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 


 

 


VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami