Lantik Pimpinan BAZNAS Perode 2025–2030, Wali Kota Jambi Maulana Harap Bisa Bersinergi mengentaskan kemiskinan

Jambi, bidikkasusmews.com - Wali Kota Jambi, Dr.dr. H. Maulana, M.K.M., secara resmi melantik pimpinan dan unsur pimpinan baru Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Jambi periode 2025-2030, bertempat di Aula Griya Mayang, Rumah Dinas Wali Kota Jambi, Kamis (20/11/2025).

Dalam struktur kepengurusan yang baru, Dr Muhammad Padli, S.Pd.I, M.Pd.I ditetapkan sebagai Ketua BAZNAD Kota Jambi, Wakil Ketua I Fakhruddin SE, Wakil Ketua II Suparman S.Pd, Wakil Ketua III Sanandar SE, RFP, serta Wakil Ketua IV Abdul Rahim, S.P., C.PS., CICEL., C.MTr.

Dalam sambutanya, Wali Kota Jambi Maulana berharap, BAZNAS Kota Jambi dapat bersinergi dengan Pemerintah Kota Jambi.

"Dengan pelantikan kepemimpinan baru BAZNAS, diharapkan menjadi mitra strategis pemerintah kota Jambi dalam mewujudkan kota Jambi bahagia", ucapnya.

Wali Kota Maulana juga meminta BAZNAS serius turun ke lapangan dalam melakukan kroscek dan validasi data warga miskin.

"Sebelumnya masih ada data-data warga yang belum tepat sasaran, jadi ini menjadi PR bagi pimpinan BAZNAS Kota Jambi yang baru, untuk benar-benar turun ke lapangan, agar data yang didapat benar-benar warga yang berhak menerima," ujar Maulana.

Wali Kota Jambi Maulana berharap, di bawah kepemimpinan Muhammad Padli dan undur pimpinan yang telah dilantik, BAZNAS Kota Jambi bisa lebih maju dan menjadi harapan besar masyarakat kota Jambi dalam mengentaskan kemiskinan.

"Para pemimpin baru BAZNAS Kota Jambi diharapkan bisa menjadi garda terdepan dalam dalam membantu warga kita yang susah, termasuk anak-anak kesusahan dalam pendidikan, dan juga fasilitas-fasilitas lainnya yang menjadi tanggung jawab kita bersama," tutur Maulana.

Pelantikan tersebut juga dihadiri langsung Wakil Wali Kota Jambi, Diza Hazra Aljosha, S.E., M.A., Kepala Kantor Kemenag Kota Jambi, Dr. H. Abdullah Saman, M.Pd.I., Kepala Bagian Kesra Setda Kota Jambi, Kamal Firdaus; serta sejumlah perwakilan organisasi perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kota Jambi.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Baznas Kota Jambi, Dr Muhammad Padli  yang baru dilantik menyampaikan, sebagai bentuk pengabdian kepada umat,  amanah ini akan dijalankannya dengan sebaik-baiknya dengan  penuh tanggung jawab.

“Ini adalah amanah yang besar, dan saya akan menjalankannya sebagai pelayan umat, Dan saya mengajak semua pihak untuk berjuang bersama sama karna Ini adalah ladang jihad kita dalam membantu masyarakat,” ucap Muhammad Padli.

Selain menyoroti tantangan ekonomi yang semakin kompleks, termasuk persoalan pengentasan kemiskinan. Padli juga menilai bahwa pola bantuan yang selama ini cenderung bersifat konsumtif dan harus mulai diperkuat dengan program-program pemberdayaan yang menghadirkan dampak jangka panjang, bukan hanya sesaat.

(Arf)

Artikel Terkait

Berita|Jambi|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami