Antisipasi Balap Liar, Polsek Rambutan, KSPK dan Sat lantas Polres T. Tinggi Adakan Patroli Keamanan Dan Juga Himbauan

Tebingtinggi, bidikkasusnews.com - Untuk antisipasi balap liar di wilkum Polsek Rambutan, Kapolsek Rambutan AKP H. Samosir, S.Pd, pimpin langsung patroli keamanan dan hunting di tempat yang sering di jadikan lintasan balap liar yang biasa nya di lakukan oleh para pembalap liar di tengah malam pada minggu dini hari, dan sekaligus memberikam himbauan kepada masyarakat pada Pukul 02.30 wib, (30/08/2020).

Patroli yang di pimpin langsung oleh AKP H. Samosir S.Pd, pada malam tersebut merupakan personil gabungan dari personil polsek Rambutan, personil KSPK dan personil Satuan Lalu Lintas ( Sat Lantas ) Polres Tebing Tinggi.

Kapolsek Rambutan AKP H. Samosir, S.Pd melalui Kasubbag Humas Polres AKP Josua Nainggolan menjelaskan bahwa untuk mengantisipasi balapan liar tersebut telah di siapkan personil untuk melakukan kegiatan berpatroli serta hunting guna mencegah terjadinya aksi kegiatan balap liar.

Selain itu, Kapolsek Rambutan melalui kasubbag humas Polres juga menambahkan bahwa balapan liar ini memiliki resiko yang besar dimana akan berakibat fatal yang dapat mengakibatkan terjadinya kecelakaan berlalulintas di Jalan Raya, dan balapan liar ini juga berakibat buruk bagi diri sendiri, keluarga serta orang lain yang menjadi korban dari aksi balapan liar. " Pungkasnya.
" Dalam pelaksanaan patroli tersebut personil " mendapatkan 10 (sepuluh) orang remaja yang sedang berkumpul di sepanjang Jl. Yos Sudarso untuk melakukan aksi balap liar, selanjut nya personil pun memeriksa kendaraan mereka, dari hasil pemeriksaan kendaraan tersebut terdapat 2 ( dua ) unit sepeda motor tanpa di lengkapi dokumen kendaraan dan juga menggunakan knalpot blong " Tambah Kasubbag.

" Sanksi tegas pun di lakukan kepada kedua pengendara sepeda motor tersebut dalam bentuk Penilangan yang di lakukan oleh Personil Sat Lantas Polres Tebing Tinggi " Tandasnya.

Selain Patroli untuk antisipasi balap liar, Patroli yang di pimpin Kapolsek Rambutan juga memberikan himbauan dan nasehat secara humanis agar anak anak muda tersebut kembali ke rumah masing - masing dan tidak lagi berkumpul di sepanjang Jl. Yos Sudarso yang sering di jadikan mereka balap liar ".

" Selain itu Kapolsek Rambutan juga menghimbau kepada anak anak muda tersebut betapa penting nya menjaga protokoler kesehatan yang di anjurkan pemerintah di masa pandemi covid-19 dengan cara agar mendisiplinkan diri untuk Selalu memakai masker jika keluar rumah dan selalu mencuci Tangan dengan Sabun, pada air yang mengalir selesai berkatifitas dan selalu menjaga Jarak " Ujarnya.

"Kegiatan patroli yang dipimpin Kapolsek Rambutan AKP H. Samosir, S.Pd berakhir hingga Pukul 04.30, dengan kegiatan berjalan aman, lancar dan kondusif " Tutup Kasubbag Humas Polres.
(Hari Indra Jaya S, SE)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami