Kapolsek Bandar Khalifah Pimpin Apel Patroli malam, Sebagai Bentuk Komunikasi Dua Arah



Tebingtinggi, bidikkasusnews.com - Polsek Bandar Khalifah dan personil gabungan dari Koramil 12 Bandar Khalifah, sebelum pelaksanaan tugas patroli yang akan di laksanakan personil gabungan di malam hari, terlebih dahulu melaksanakan apel malam yang di pimpin langsung oleh Kapolsek Bandar Khalifah AKP Sairik Panjaitan (12/10/2020).

Kegiatan apel pagi sebagai bentuk komunikasi dua arah antara pimpinan dan anggotanya. Selain itu sebagai sarana penyampaian arahan kebijakan pimpinan, agar tugas yang diemban dapat dilaksanakan sesuai dengan arah kebijakan pimpinan tertinggi, disisi lain terlihat peserta apel memakai masker dan jaga jarak untuk patuhi protokol kesehatan.

Personil yang mengikuti apel persiapan patroli dialogis di malam hari yang dipimpin Kapolsek Bandar Khalifah AKP Sairik Panjaitan Yakni 3 ( tiga ) personil dari Kepolisian Sektor Bandar Khalifah Resort Tebing Tinggi dan 2 ( dua ) personil TNI dari Koramil 12/BK Kodim 0204 DS, Aiptu Budi Ilham, Aiptu Junaidi SH, Brigadir S. Sirait, Sertu Miji dan Kopda M Situmorang.

Kapolsek bandar Khalifah AKP Sairik Panjaitan melalui kasubbag Humas Polres Tebing Tinggi AKP Josua Nainggolan saat di konfirmasi (13/10) mengatakan ” Kami sampaikan kepada personil beberapa poin dalam apel kali ini yakni, Giat patroli gabungan di malam hari yang ditingkatkan dengan patroli wilayah serta jaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif dan sekaligus dialogis menyambangi warga guna mensosialisasikan penerapan protokoler kesehatan terhadap warga " Ujarnya.

" Dengan apel malam ini, maka personil yang berpatroli, harus selalu bersikap humanis dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat, Polri dan TNI dituntut bersikap profesional dan semaksimal mungkin kinerja nya di tengah wabah covid 19 " Tambahnya.

Usai melaksanakan apel, sekira pukul 21.00 Wib dengan menggunakan 2 ( unit ) kendaraan dinas milik polsek bandar khalifah, personil melaksanakan patroli malam guna menjaga kondusifitas, memberikan rasa aman dan nyaman, mencegah terjadinya aksi premanisme dan menyambangi warga yang sedang berkumpul kumpul duduk di warung, pada malam ini personil berpatroli di daerah Desa Juhar, Desa Pekan bandar Khalifah dan sekitarnya, yang merupakan wilayah hukum Polsek Bandar Khalifah Polres Tebing Tinggi.

" Dalam patroli nya, kepada personil terus melakukan sosialisasi agar warga dapat mendisiplinkan diri mengikuti Pratokol kesehatan yang di terapkan pemerintah dengan melaksanakan mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, hal ini untuk memutus mata rantai penyebaran Covid - 19 " Pungkas Kapolsek di sampaikan Kasubbag kepada media ini.

" Usai patroli, Personil patroli melaporkan kepada Kapolsek, Pada saat melaksanakan patroli rutin malam tadi tidak ditemukan adanya kasus menonjol " Tutup Kasubbag Humas AKP Josua Nainggolan.

( Hari Indra Jaya S, SE )

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami