Patroli Dialogis, Upaya Polsek Bandar Khalifah Tampung Informasi Dari Masyarakat

Tebingtinggi, bidikkasusnews.com - Guna menciptakan kedekatan antara masyarakat dengan Polri dan TNI, Polsek Bandar Khalifah bersama Koramil 12 Bandar Khalifah meningkatkan kegiatan patroli dialogis agar masyarakat merasa aman atas kehadiran Polri dan TNI di tengah masyarakat, Sabtu 07/11/2020.

Kasubbag Humas Polres AKP Josua Nainggolan saat di konfirmasi media ini (08/11) mengatakan, Kapolsek Bandar Khalifah AKP Sairik Panjaitan, selalu menekankan kepada anggota personil nya agar selalu melaksanakan patroli dan dilanjutkan berdialogis dengan warga masyarakat yang di jumpai saat melaksanakan patroli.

Usai melaksanakan Apel Persiapan yang di pimpin Kapolsek Bandar Khalifah AKP Sairik Panjaitan, dengan sarana kendaraan dinas milik Polsek Bandar Khalifah dan juga sasaran pemukiman padat penduduk di desa Juhar dan desa Pekan Bandar Khalifah, pada malam tadi, personil Patroli gabungan yakni Iptu S.Sinaga, Aiptu D. Hutabarat, Bripka, Tambunan, Brigadir M.Junaidi dan Sertu H. Situmorang,  melaksanakan patroli pada malam tadi sekira Pukul 21.30 Wib.

Pada kesempatan tersebut anggota patroli gabungan menyampaikan pesan pesan kamtibmas kepada warga agar ikut menjaga keamanan serta selalu waspada terhadap situasi lingkungan atau kampung nya masing masing, karena itu sangat membantu tugas tugas Polri dalam menjaga situasi agar tetap aman dan kondusif

Selain himbauan menjaga kamtibmas personil patroli juga memberikan himbauan tentang penerapan disiplin protokoler kesehatan covid-19 kepada warga masyarakat, untuk mencegah dan memutus penyebaran virus Covid-19 yang ditetapkan pemerintah, seperti memakai masker, mencuci tangan, manjaga jarak dan menghindari kerumunan.

" Dengan melakukan Patroli dialogis di harapkan dapat lebih mendekatkan Polri dengan masyarakat karena peran pro aktif masyarakat dapat membantu tugas tugas pelayanan Polri semakin lebih baik " Ungkap Kasubbag Humas Polres AKP Josua Nainggolan.

Di tambahkan Kasubbag, Usai patroli yang dilaksanakan pada malam tadi, personil Patroli melaporkan kepada Kapolsek, bahwa selama kegiatan berlangsung, tidak ditemukan adanya kasus yang menonjol dan situasi aman dan kondusif " Tutup Kasubbag.

( Hari Indra Jaya S, SE )

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami