Kapolsek Asmon Bufitra, SH : Patroli Dialogis Sarana Sampaikan Himbauan Kamtibmas

Tebingtinggi, Bidikkasusnews.com - Untuk mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman kondusif di lingkungan masyarakat, Kepolisian Sektor ( Polsek ) Dolok Merawan Jajaran Polres Tebing Tinggi secara rutin menggelar patroli dan juga tatap muka guna untuk memberikan himbauan kepada warga masyarakat yang di jumpai sekaligus menggali informasi yang tengah berkembang di masyarakat.

Pada malam tadi (19/12) usai melaksanakan apel yang di pimpin Kapolsek Dolok Merawan AKP Asmon Bufitra, SH, ke 5 ( lima ) personel gabungan dari Koramil 14 Dolok Merawan dan anggota ASN Kecamatan Dolok Merawan yakni Aiptu M. Simamora, Bripka Benny Sunfathi, Bripka Budi Irawan, SH, Serka Budi Hartono dan Bayu Prasetyo melaksanakan patroli dan dialogis menyambangi warga di Kecamatan Dolok Merawan yang merupakan Wilayah Hukum Polsek Dolok Merawan Polres Tebing Tinggi.

Dalam kesempatan tatap muka dan dialogis tersebut petugas patroli memberikan himbauan dan menyampaikan pesan pesan Kamtibmas serta mengajak warga untuk meningkatkan tali silaturahim demi terbentuk nya rasa aman bagi masyarakat dan untuk mengantisifasi Curanmor, Premanisme, balap liar.

Dan juga petugas memberikan himbauan kepada masyarakat agar mendisiplinkan diri serta mengikuti protokol kesehatan pemerintah dengan 3M ( emakai masker, mencuci tangan dengan sabun pada air yang mengalir dan menjaga jarak dan menghindari kerumunan guna memutus mata rantai penyebaran Virus Corona ( Covid -19 ).

" Kami sangat berharap dukungan dan kerjasamanya dari seluruh warga untuk ikut berperan secara aktif dalam menjaga Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Dolok Merawan " kata Kapolsek Dolok Merawan AKP Asmon Bufitra, SH kepada media ini yang di sampaikan melalui Kasubbag Humas Polres Tebing Tinggi (20/12).

Di tambahkan nya, selama melaksanakan patroli, petugas juga terus memberikan himbauan pencegahan virus Covid -19 dan menganjurkan kepada masyarakat untuk selalu mematuhi Prokes yang di anjurkan pemerintah " sebut nya.

Selanjutnya Kapolsek melalui Kasubbag Juga mengatakan, Hadir nya petugas patroli dialogis di tengah tengah masyarakat ini sebagai penyampaian himbauan kamtibmas kepada warga, tokoh masyarakat, tokoh agama dan elemen masyarakat lainya, hal ini dilakukan untuk menitipkan himbauan kamtibmas demi menjaga situasi di wilayah Kecamatan Moga agar tetap aman dan kondusif " Ungkap nya.

" Selama pelaksanaan patroli yang di mulai Pukul 20.00 Wib, tidak ditemukan kejahatan yang menonjol dan situasi dalam keadaan aman serta kondusif dan mendapat respon postif dari masyarakat, " Tutup nya.

( Hari Indra Jaya S, SE )

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami