DPC PKN Samosir Mengunjungi Dan Menyampaikan Banyak Harapan Masyarakat Samosir Kepada Kepala Kantor KPH XIII Dolok Sanggul

Samosir, bidikkasusnews.com - Hari ini Senin, 10-5-2021 DPC PKN Kabupaten Samosir mengunjungi Kantor KPH XIII Dolok Sanggul dalam upaya melaksanakan koordinasi dan sosialisasi serta menjajaki peluang kerjasama (kemitraan).
Lebih jauh dari itu bahwa DPC PKN Samosir yang hari ini bertemu langsung dengan beberapa pimpinan di KPH XIII diantaranya : Kepala Kantor KPH 13 Dolok Sanggul Benhard Purba, SP, M.Si, Sahata Purba sebagai Kasi Perlindungan Hutan Dan Pemberdayaan Masyarakat, M.T. Hutauruk sebagai Kasubbag TU, dan Maju Manik sebagai Staf Seksi Perencanaan Dan Pemanfaatan Hutan.

Dalam pertemuan ini DPC PKN Samosir hadir diantaranya : Ketua Harian Boris Situmorang, SH, Romulus Nadeak selaku Sekretaris, Bastian Simbolon sebagai Bid. Litbang dan Pengurus Ranting Hutagalung Kecamatan Harian.

Dengan banyaknya pengaduan yang datang dari masyarakat ke kantor sekretariat DPC PKN Samosir baik masyarakat yang sudah menjadi anggota PKN maupun yang belum, menyangkut masalah izin pengelolaan hutan, masalah penebangan hutan, pengumpulan hasil hutan bukan kayu seperti getah pinus dan yang lainnya.

Juga masalah adanya pengumpul getah pinus yang datang dari luar daerah kabupaten samosir, adanya penyerobotan lahan izin KTH, HKM yang banyak terjadi di berbagai lokasi yang berakibat  seringnya muncul pertikaian antar masyarakat.


Menyikapi hal ini Ketua DPC PKN Kab. Samosir Jemmi P. Simbolon menugaskan beberapa orang pengurus  DPC PKN untuk menemui dan berkoordinasi kepada pihak Dinas Kehutanan dalam hal ini Kantor KPH XIII Dolok Sanggul, guna menyampaikan hal yang terjadi ditengah masyarakat samosir terutama masyarakat yang menggantungkan mata pencahariannya kepada hasil hutan.

Sebagaimana diketahui bahwa saat ini sedikitnya lebih dari 650 orang yang sudah terdaftar masuk menjadi Anggota dan Pengurus di Organisasi Kepemudaan (OKP) Pemuda Karya Nasional (PKN), mulai dari tingkat Ranting, PAC sampai ke DPC.
Dari jumlah yang ada tersebut lebih dari 1/4 nya bahwa anggota dan pengurus PKN tersebut yang sehari harinya bekerja mencari rezeki dari hasil hutan.

Melalui kunjungan hari ini diharapkan pihak kehutanan (KPH 13 Dolok Sanggul & Unit 19 Pangururan), agar lebih serius didalam menegakkan aturan aturan yang ada dan juga diharapkan agar dapat bersinergi dengan PKN Samosir.

Rombongan DPC PKN Samosir dalam kesempatan pertemuan hari ini dengan tegas mengatakan bahwa PKN siap membantu, bersinergi dengan pihak kehutanan (KPH 13 & Unit 19), dan Romulus Nadeak selaku Sekretaris DPC PKN Samosir menyampaikan kepada Kepala Kantor KPH 13 Dolok Sanggul hal keberadaan Koperasi Pemuda Karya Kreatif yang sudah didirikan oleh DPC PKN Samosir, koperasi yang sudah memiliki izin dan sudah berbadan hukum.

Diakhir pertemuan, Kepala kantor KPH XIII Dolok Sanggul Benhard Purba menyampaikan apresiasi kepada rombongan DPC PKN Samosir, dan sangat berterima kasih atas informasi yang dibawa dari lapangan oleh rombongan, dan berjanji akan segera melaksanakan peninjauan lapangan dalam waktu dekat.
Dan yang terakhir disampaikan bahwa pihaknya akan sangat berharap bisa bersinergi dengan DPC PKN Samosir guna menjaga dan melestarikan hutan terlebih guna memberikan kehidupan yang lebih sejahtera kepada masyarakat yang berada di sekitar hutan.

(Indra Simbolon)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami