Wawako Maulana Di Kukuhkan Sebagai Ketua Rumah Komunitas,Lintas Agama


Jambi, bidikkasusnews.com - Sebagai tokoh masyarakat yang ramah dan selalu membaur dengan semua lapisan masyarakat, baik suku, ras, agama maupun golongan dimasyarakat, DR. DR. H. Maulana, MKM yang juga merupakan Wakil Walikota Jambi di kukuhkan sebagai Ketua Rumah Komunitas Lintas Agama (RKLA) Provinsi Jambi.

Pengukuhan Maulana sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah Rumah Komunitas Lintas Agama (DPD RKLA) Provinsi Jambi ini dilaksanakan di Hotel Aston Kamis, 28 Juli 2022 dihadiri unsur Forkopimda Provinsi Jambi, Ormas dan OKP termasuk Wakil Gubernur H.Abdullah Sani yang hadir memberi dukungan.

Dalam sambutannya Ketua DPD RKLA Dr. DR. H. Maulana,M.Km menyampaikan dasar di laksanakan pengukuhan ini diantaranya Undang Undang Nomor 17 tahun 2013 dan PP No 58 tahun 2016 tentang pelaksanaan undang undang nomor 17 tahun 2013 tentang organisasi kemasyarakatan.

Selain itu pelaksanaan kegiatan mengacu pada Peraturan Menteri dalam Negeri nomor 58 tahun 2017 tentang kerja sama kementerian dalam negeri dan pemerintah daerah dengan organisasi kemasyarakatan dan badan atau lembaga dalam bidang politik dan pemerintahan umum.

H.Maulana yang notaben wakil walikota Jambi mengatakan, n tujuan pelaksanaan pengukuhan ketua DPD RKLA ini tak lain menyatukan umat dan mengawal ideologi Pancasila di Provinsi Jambi.

Dalam hal ini Maulana menambahkan, RLKA memperkuat konsolidasi internal untuk membahas penguatan Pancasila khususnya di Jambi. Sehingga RKLA ini merupakan suatu sarana dan prasarana wadah memperkuat persatuan umat dalam keberagaman agar tetap berpedoman kepada Bhineka Tunggal Ika.(arf)

Artikel Terkait

Berita|Jambi|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami