DPRK Agara Kecam Dugaan Pungli Dalam Perekrutan Panwascam


Kutacane, bidikkasusnews.com - Ketua Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Tenggara (Agara), Tomi Selain, menyebutkan pihaknya akan bertindak tegas jika ada pungli (Pungutan Liar) terkait perekrutan calon Panwascam yang tengah berjalan.

"Komisi A akan mengecam oknum pelaku. Tidak segan-segan juga akan merekomendasikan surat laporan kepada pihak Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) Pusat. Hal itu guna menuju Pemilu yang kondusif tanpa ada diawali dengan sogokan ataupun pungli," katanya, Sabtu ( 22/10).

Dia mengatakan, petugas penyelenggara pemilu baik dari tingkat atas maupun yang paling rendah mestinya memiliki kuantitas sesuai kemampuan di bidang pemilu. "Hindari tindakan penyimpangan" sebagaimana yang telah santer terdengar di tengah-tengah masyarakat, tambahnya.

Sementara, Supardi, selaku peserta calon Panwascam yang dinyatakan tidak lulus, mengatakan kekecewaan terhadap pelaksanaan seleksi yang diikutinya dibeberapa waktu lalu. Selain tidak melibatkan pihak lain, bahkan dinilai kurang transparan.

"Saya tidak kecewa dinyatakan tidak lulus, namun sebaiknya pelaksanaan seleksi perekrutan di ujian tertulis hendaknya, dilakukan secara transparan baik dari nilai jawaban yang diberikan," katanya.

Menurut dia, nilai jawaban pada seleksi di ujian tertulis  tidak di umumkan transparan. Ini yang menjadi  tanda tanya. Nilainya diumumkan setelah satu hari berselang dari jadwal ujiannya. Artinya, masih ada tenggang waktu untuk melakukan lobi-lobi antara peserta ujian dengan pihak penyelenggara.

Mirisnya lagi, lanjutnya, nilai ujian tertulis tidak diumumkan, tetapi hanya nama yang lulus yang diumumkan, cetusnya.

(Noris Ellyfian)

Artikel Terkait

Aceh|Berita|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami