Kutacane, bidikkasusnews.com - Banjir melanda tiga kecamatan di Aceh Tenggara, banjir di akibatkan intensitas curah hujan cukup tinggi.Bupati Salim Fakhry perintahkan BPBD tangani banjir.
Perintah langsung Bupati kepada kepala BPBD dan Dinas terkait setelah beliau mendapat laporan adanya musibah banjir melanda tiga kecamatan di kabupatennya, Senin malam (24/2).
Menindak lanjuti perintah tersebut, Kepala BPBD Aceh Tenggara, Asbi langsung melakukan penanganan pasca banjir dengan menurunkan alat berat dibeberapa titik lokasi banjir, sekaligus melakukan pendataan terhadap korban terdampak.
Kendati Bupati Aceh Tenggara, tengah mengikuti retreat (pembekalan) di pusat pelatihan Akademi Militer Magelang Jawa Tengah namun beliau tetap memantau kondisi daerahnya yang tengah dilanda bencana banjir.
"Saya telah melakukan koordinasi dengan wakil Bupati beserta dinas terkait untuk memastikan bantuan penanganan terhadap korban banjir. Kita harus bergerak cepat agar masyarakat terdampak tidak mengalami kesulitan dan masalah keresahan," sebut Bupati Salim Fakhry.
Sementara itu pemerintah Aceh Tenggara terus menghimbau kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi dampak cuaca ekstrim dan mengingatkan kemungkinan adanya banjir susulan.
Adapun wilayah yang terkena banjir tiga kecamatan diantaranya, Kecamatan Lawe Bulan desa yang terkena banjir , Desa kandang Belang, Desa Kutambaru, Kecamatan Lawe Sumur, Desa Kuta Lesung, Desa Setia Baru. Sementara di Kecamatan Bambel, berdiri dari Desa Lawe Hijo, Desa Kuta Lang-lang dan beberapa desa lainnya.
Banjir juga menggenangi rumah warga dan lahan pertanian berupa persawahan warga.
(Noris Ellyfian)
Komentar