Badan Jalan Desa Hilinawalo Balaekha Longsor Akibat Banjir, Dinas PUPR Nisel Normalisasi Aliran Sungai

Nias Selatan, Bidikkasusnews.com - Pasca banjir yang terjadi, Sabtu (05/10/2019) lalu, yang mengakibatkan badan jalan di Desa Hilinawalo Balaekha Kecamatan Lahusa Kabupaten Nias Selatan, Dinas PU-PR Nisel melakukan Normalisasi sungai tersebut.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas PU-PR Kabupaten Nias Selatan melalui Kabid. Bina Marga, Arsennius Halu, ST kepada wartawan saat ditemui diruang kerjanya, Selasa (08/10/2019) jalan Saonigeho KM. 3 Telukdalam.

"Saat ini sedang dilakukan Normalisasi aliran sungai tersebut, agar bila terjadi banjir, tidak lagi mengerus badan jalan tersebut ", Ujar Arsennius Halu.
"Akan dilakukan pemasangan bronjong sekaligus perbaikan badan jalan, yang dikerjakan melalui dana swakelola pemeliharaan jalan pada Dinas PU-PR Kabupaten Nias Selatan T.A 2019", cetusnya.

Disamping itu, yang jadi kendala saat dilakukan penggalian sekitar sungai tersebut, pemilik tanah merasa keberatan. Sementara yang digali itu, aliran lama.

Hal ini sedang diupayakan melalui Camat Lahusa, untuk memberi pemahaman kepada pemilik tanah, ujar Arsennius Halu. 
(Sabar Duha)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami