Badan Jalan Sisingamangaraja Amblas, Masyarakat Harus Hati-Hati

Siantar, bidikkasusnews.com - Ada dugaan akibat tingginya curah hujan beberapa hari belakangan ini di Kota Pematang Siantar mengakibatkan amblasnya sebagian badan Jalan Sisingamangaraja pada Minggu (31/05/2020).

Tempat longsornya jalan tersebut berada di depan kantor Partai Golkar Pematang Siantar atau yang biasa disebut warga sekitar bubusan, di Kelurahan Bane Kecamatan Siantar Utara.

Untuk itu diimbau kepada pengendara yang ingin melintasi jalan tersebut agar lebih berhati - hati khususnya bagi pengendara yang dari arah Kota Medan menuju Parapat. Sebab sebagian bahu jalan tersebut sudah longsor.

Dalam Pantauan bidikkasusnews.com di lokasi, pihak kepolisian dari Polres Pematangsiantar dan Polsek Siantar Utara bekerjasama untuk membenarin Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)Kota Pematang Siantar turun ke lokasi untuk mengamankan jalur lalulintas dan juga telah memberikan rambu - rambu sebagai tanda bahaya adanya longsor bahu jalan tersebut. (Ansary)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami