Sok Hebat, Maling Beraksi di Asrama Polsek Tiga Balata

Simalungun,bidikkasusnews.com - Sok hebat seorang maling beraksi di Asrama Polsek Tiga Balata,Pencurian sepedamotor (Curanmor) kembali terjadi di Kabupaten Simalungun. Namun, aksi pencurian kali ini sudah terbilang terlalu nekat. Pasalnya, pelakunya seorang pemuda 22 tahun ini berani beraksi di Asrama polisi Polsek Balata. Sepedamotor Kawasaki KLX Nomor Polisi : II-2079-35 warna abu-abu, milik anggota polisi , Joni Timbul Parulian (54) yang terparkir di depan rumah korban Asrama Polisi Polsek Balata Kelurahan Tiga Balata Kecamatan Jorlang Hataran Kabupaten Simalungun.ketika hendak diembat pelaku, Sabtu (9/5/2020), sekitar pukul 02.30 WIB.

Kapolsek Balata AKP Ir. Jagani Sijabat, membenarkan adanya laporan ini. "Iya, ada laporan Polisi Nomor : LP / 03/ V / 2019 / Su / Simal / Sek Balata, tanggal 09 Mei 2020., dan kami sedang mendalaminya," ucapnya.

"Pelaku adalah pengangguran, inisial JN (22), warga Jalan Tangki Gang Bineka Kelurahann Nagapita Kecamatan Siantar Martoba Kodya Pematangsiantar. Bersama pelaku diamnakan barang bukti 1 (satu) buah Gunting. 1 (satu) unit Sp. motor Honda Vario BK 4893 WAI (kendaraan yg digunakan terlapor) dan 1 (satu) pasang sandal jepit Swallow warna putih.," tandasnya.

Diterangkan korban Joni Timbul Parulian Sitompul, awalnya, Sabtu (19/5/2020), sekira pukul 02.30 Wib, ia (korban) sedang berada dirumah, tiba - tiba datang masyarakat memberitahukan bahwa ada yang akan mencuri sepeda motor dinas yang ia pakai(korban) parkirkan didepan rumahnya.

"Dan. berdasarkan keterangan saksi Hotdian Tindaon beserta 3 orang temannya yang melintas di depan Asrama dari arah Pematangsiantar menuju Pekan Tiga Balata saksi melihat ada seorang laki-laki sedang duduk diatas sepeda motor dipinggir jalan, seorang laki laki berada didepan rumah nya (korban) dan saksi Hotdian Sitindaon memutar arah kendaraan dan melihat laki-laki yang berada didepan rumah korban berlari menemui temannya yang berada dipinggir jalan," jelas Joni mengulang pengakuan saksi Hotdian.

Kemudian saksi Hotdian mengerjar kedua laki-laki tersebut dan berhasil menangkap seorang laki-laki di daerah Simpang Kasindir. Akibat kejadian tersebut, korban melaporkannya ke Polsek Balata guna untuk diproses dengan hukum yang berlaku " kata korban Joni.(Ansary Nasution)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami