Rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara Ke 74, Polsek Rambutan Dan Polsek Bandar Khalifah Bagikan Bansos

Tebing Tinggi, BidikKasusNews.com - Kapolsek Rambutan AKP. H Samosir S.Pd bersama Kanit Binmas Polsek Aiptu Syafrizal dan Bhabinkamtibmas Aiptu Eliakim Saragih menyerahkan bansos dari Kapolres Tebing Tinggi AKBP James P. Hutagaol, S.Ik kepada keluarga Bapak Arman dan bantuan tersebut di terima oleh Istri dari bapak Arman yang sakit sambil jualan jagung dan duduk diatas becak ( Warga Lk. 02 Kel. Tanjung Marulak Kec. Rambutan )/30 Juni 2020

Kapolsek Rambutan juga menyampaikan pesan kepada warga agar selalu mencuci tangan menggunakan sabun setelah beraktivitas, menggunakan masker, minum vitamin, istirahat yang cukup, hindari keramaian serta bersama sama untuk memutus rantai penyebaran Corona.

Di hari yang sama Kapolsek Bandar Khalifah Iptu S Panjaiatan melalui Bhabinkamtibmas Aiptu S. Siringoringo menyalurkan bantuan sosial dari Kapolres Tebing Tinggi AKBP James P Hutagaol, S.Ik kepada Ibu Nuri Br Situmorang warga Dusun Silaban Desa Bandar Tengah berupa 1 karung beras 5 kg dan 1 kotak Mie Instans (30 Juni 2020).
Kapolsek Bandar Khalifah Iptu S. Panjaitan juga menyampaikan pesan melalui Bhabinkamtibmas Aiptu S. Siringoringo kepada warga agar selalu mengikuti protokoler kesahatan yang di anjurkan team gugus covid 19 agar untuk pemutus rantai penyebaran virus corona.

Rangkaian kegiatan penyaluran Bansos ini adalah kegiatan Polresta dan jajaran nya di hari Bhayangkara ke 74 dan kepedulian Polresta Tebing Tinggi terhadap warga yang kurang mampu dan warga masyarakat yang terdampak wabah covid 19.
(Hari Indra Jaya S, SE)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami