Danramil 09/Sirombu hadiri Pembukaan Festival Kuliner Nias Barat

Nias Barat, bidikkasusnews.com - Danramil 09/Sirombu Kodim 0213/Nias Kapten Inf. Aman Simbolon menghadiri acara Pembukaan Festival Kuliner Nias Barat bertempat di halaman Kantor Bupati Nias Barat. Kamis (09/07/2020).

Pembukaan Festival Kuliner Nias Barat dihadiri oleh Bupati Nias Barat Faduhusi Daeli, S.Pd, Sekda Nias Barat Prof. Dr. Fakhili Gulo, Para Ass Buapati Nias Barat, Para OPD Lingkup Nias Barat, Para Camat se-Kab. Nias Barat, Kapolsek Sirombu Ipda Os. Daeli.

Bupati Nias Barat dalam sambutannya mengatakan, Momen hari ini merupakan momen menggembirakan karena pada hari ini kita dapat kembali menikmati aneka ragam kuliner Pulau Nias khususnya Nias Barat, baik kuliner khas maupun jenis makanan lainnya akan kita rasakan."

Kegiatan ini bisa menjadi salah satu bentuk upaya nyata kita dalam melestarikan dan mengembangkan aset tangible maupun aset intangible berupa potensi dan kekayaan kuliner lokal yang kita miliki.

Jangan sampai Kuliner Nias Barat akan punah, untuk itu Masyarakat memiliki tanggung jawab untuk nguri-uri keragaman kuliner lokal dan mengembangkannya Festival Kuliner ini diadakan tentu menjadi kesempatan bagi warga untuk kembali bernostalgia.

Begitupun dalam kuliner setiap daerah memiliki aneka kuliner masing-masing dan Citra Rasa yang berbeda-beda itu semua adalah kekayaan kuliner yang ada."

Sementara itu Danramil09/Sirombu menyampaikan disela-sela antrian salah satu stand mengatakan Festival Kuliner ini sangat diharapkan oleh masyarakat dan berharap agar dapat dilaksanakan secara berkesinambungan sebagai upaya untuk penguatan jati diri masyarakat mengingat kuatnya pengaruh arus modernisasi dengan segala dampak positif maupun negatifnya.

Sudah barang tentu sebagai masyarakat Nias Barat akan berharap dari tahun ke tahun penyelenggaraan kegiatan seperti ini banyak diadakan agar dapat memberikan dampak positif dan menguntungkan bagi geliat perokonomian di daerah maupun bagi pencapaian atas upaya pelestarian kuliner lokal," ungkap Kapten Inf Aman Simbolon. (Melinus Hia)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami