Di Pelatihan Operasi Mantap Praja, Kapolres Tebing Tinggi Selaku Ka Ops Res memberikan Arahan

Tebingtinggi, bidikkasusnews.com - Kapolres Tebing Tinggi AKBP James P Hutagaol, S. Ik selaku Ka Ops Res, pimpin pelatihan Pra Operasi Mantap Praja Toba 2020 untuk menghadapi persiapan pengamanan Pilkada Serentak TA 2020, di wilayah Hukum Polres Tebing Tinggi, di Aula Kamtibmas Polres Tebing Tinggi, pada Pukul. 09.00 Wib (17/09/2020).

Hadir dalam kegiatan Waka Res Ops KOMPOL SARPONI, Ketua KPUD kab. Sergai yang diwakili oleh FUAD HASAN LUBIS, Bawaslu Kab. Sergai EL SUHAIMI, SFIL., L., MA, Karendal ops KOMPOL B. SIAHAAN, SH, Kaset ops AKP IRSOL, Karenmin ops IPTU B. TARIGAN, Kapusdal ops AKP ADJI MAKNO, Ka Anev Ops AKP L. TAMBUNAN, Kadata ops IPTU MAURIST GH. SINAGA, Kaminlog IPTU RUSTAM EFENDI, Kawas ops IPTU W. SILITONGA, SH, Kaposko IPDA R. SINAGA, Kasatgas 1-6, Para Kasubsatgas, Para Kasubsatgas Wilayah, Para Peserta Lat Pra Ops.
Ada pun arahan yang di sampaikan Ka Ops res, sebagai berikut " Kepada KPU dan Bawaslu Kab Serdang Bedagai perlu mengetahui bahwa wilkum Polres Tebing Tinggi ada memiliki 5 Kecamatan yang masuk wilayah kab. Serdang bedagai untuk itu agar kita saling memberikan data yang update, oleh karena keamanan dan situasi yang dapat berubah- ubah, kami minta kerjasama dari KPUD dan Bawaslu agar selalu berkoordinasi dengan baik " Ujarnya.

Di tambahkan, " dalam tahapan tahapan pemilu karena masih dalam situasi Masa Pandemik Covid-19, semuanya harus mensosialisasikan dan mendisiplinkan diri untuk mematuhi protokoler kesehatan dan terus mengingatkan tentang 3M (Mencuci tangan, Memakai masker dan Menjaga Jarak) dan hindari kerumunan, dan di harapkan juga para Kasatgas agar melaksanakan tugasnya secara profesional dan sesuai dengan SOP yg ada, guna utk mensukseskan pilkada 2020 agar aman, damai dan sehat" Tambah.

Setelah memberikan arahan selanjut nya mendengarkan paparan dan penjelasan dari KPUD Sergai, Bawaslu Sergai, Karendal Ops, Kapusdalop, Dan Kasatgas 1 - 5.
(Hari Indra Jaya S, SE)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami