Seusai Apel Malam, Polsek Bandar Khalifah dan 3 Pilar Laksanakan Patroli Dialogis

Tebingtinggi, bidikkasusnews.com - Polsek Bandar Khalifah dan 3 Pilar terus melaksanakan patroli untuk menghimbau warga nya agar tetap mematuhi protokoler kesehatan dan mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah hukum nya, guna memberikan rasa nyaman dan aman.

Kegiatan patroli malam yang dilaksanakan Polsek Bandar Khalifah di lakukan secara dialogis agar masyarakat terus memahami bahaya nya Covid-19, sehingga wargadapat memhamai dan perlu melakukan pencegahan penyebarannya.

Kapolsek Bandar Khalifah AKP S. Panjaitan mengungkapkan, dan di sampaikan Kasubbag Humas Polres Tebing Tinggi AKP Josua Nainggolan kepada media ini (24/09) Melalui Patroli malam yang kita laksanakan guna antisipasi gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Bandar Khalifah Resort Tebing Tinggi.

" Kegiatan yang di laksanakan Polsek Bandar Khalifah malam tadi adalah merupakan kegiatan rutin yang terus di tingkatkan, Patroli ini di laksanakan seusai Apel malam dan personil di beri arahan, dan di Pimpin Kapolsek Bandar Khalifah AKP S. Panjaitan " Ujar Kasubbag.

Lanjut Kasubbag, dalam patroli malam yang dimulai pukul 21.30 Wib hingga tengah malam ini juga melakukan himbauan kepada masyarakat dalam pencegahan dan memutus mata rantai Covid-19.

" Personil, selain patroli mengantisipasi gangguan kamtibmas, kami juga memberikan himbauan kepada warga yang sedang berkumpul kumpul, dengan mengingatkan warga mendisiplinkan diri dalam mematuhi protokoler kesehatan yang di anjurkan pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid-19, yakni, Menggunakan Masker, Mencuci tangan, dan Menjaga Jarak " Pungkas Kasubbag.

Ditambahkannya, personil yang laksanakan patroli malam tadi berjumlah 6 orang yang terdiri dari 5 Personil Polsek Bandar Khalifah dan 1 personil dari Koramil 12/BB.

" ada pun personil yang patroli malam tadi, Aiptu Mohan, Aiptu D.Hutabarat, Aiptu Irwansyah, Brigadir M.Junaidi, Brigadir Sukijo / Reskrim, Koptu M.Yansahadi dengan route patroli Desa Gelam Sei serimah, Desa Pekan bandar Khalifah dan sekitarnya khususnya tempat keramaian di Kec. bandar Khalifah yang merupakan Wilayah Hukum Polres Tebing Tinggi " Tandasnya.

" Personil juga menggunakan mengunakan 2 Unit kendaraan Sepeda Motor Dinas Patroli roda 2 ( dua ), selama melaksanakan kegiatan patroli, personil melaporkan kepada Kapolsek nya, tidak ada gangguan kamtibmas atau tindakan kriminal yang menonjol " Tutup Kasubbag Humas Polres AKP Nainggolan.
(Hari Indra Jaya S, SE)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami