Jelang Akhir Tahun, Personel Polsek Bandar Khalifah Tingkatkan Patroli Dialogis

Tebingtinggi, bidikkasusnews.com - Dalam menjalin komunikasi dan pendekatan dengan warga masyarakat, personel Polsek Bandar Khalifah, melakukan patroli dialogis menyambangi warga di Desa Sei Serimah, Desa Pekan Bandar Khalifah dan sekitarnya yang ada tempat keramaian maupun tempat tempat hiburan malam, pada selasa Malam (29/12).

Usai melaksanakan Apel malam yang di pimpin Kapolsek Bandar Khalifah, sekira pukul 21.30 Wib sampai dengan selesai, personel yang melaksanakan patroli adalah Aiptu Budi Ilham, Aiptu Junaidi, SH, Bripka AR. Tambunan, Brigadir S. Sirait dan Sertu Miji dari personel Koramil 12/BK.

Patroli dialogis yang dilakukan, untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat dan mengantisifasi terjadinya Curanmor dan aksi premanisme serta memberikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu mengikuti protokol kesehatan pemerintah dengan menerapkan kepada warga untuk memakai masker, mencuci tangan dengan sabun pada air yang mengalir, menjaga jarak dan menghindari kerumunan.

Kapolsek Bandar Khalifah AKP Sairik Panjaitan melalui Kasubbag Humas Polres Tebing Tinggi AKP Josua Nainggolan mengatakan " Petugas patroli memberikan himbauan kepada warga agar persiapan menyambut Tahun Baru 2021, masyarakat tidak boleh melakukan acara kumpul kumpul dengan mengadakan acara pesta minuman keras dan berkumpul di luar rumah, hal ini berkaitan dengan maklumat Kapolri dalam menghadapi Libur Tahun Baru " Ujar nya (30/12).

" Selain itu, patroli dialogis di tingkat kan  untuk menjalin komunikasi siosial (Komsos) semakin erat dan harmonis dengan warga yang di temui pada saat berkumpul kumpul pada malam tadi, sehingga di dapat informasi yang akurat dan dapat mengetahui setiap perkembangan situasi di wilayah hukum Polsek Bandar Khalifah " Ungkap nya.

" Selama pelaksanaan patroli yang dilaksanakan pada malam tadi tidak ditemukan adanya kasus yang menonjol dan situasi dalam keadaan aman dan kondusif " Tutup nya Kasubbag.

(Hari Indra Jaya S, SE)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami