MEMPERINGATI MAULID NABI MUHAMMAD SAW DAN PEMBERIAN SANTUNAN ANAK YATIM DAN KAUM DHUAFA, Di SMAS KESUMA BANGSA


Labura, bidikkasusnews.com - Wakil bupati Labuhanbatu utara H.Samsul Tanjung,ST,MH, menghadiri Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H, di SMAS Kesuma bangsa londut,Kec Kualuh hulu,Sabtu 12 Nopember 2021.Acara di mulai dengan membacakan Wahyu Ilahi Oleh Muhammad Fikri Albar bersama Asri Tamara.

Wakil bupati mengatakan Pemerintahan Kabupaten Labuhanbatu utara mengucapkan terimah kasih kepada SMAS Kesuma Bangsa atas undanganya dan menyampaikan Bupati Labura tidak dapat hadir karena ada acara yang bersamaan waktunya.maulid Nabi yang di Laksanakan setiap tahunnya,merupakan bagian dari upaya kita untuk merenungkan nilai-nilai luhur menghadirkan kembali keteladanan Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan kita saat ini serta menyemarakan syiar Islam.

Selanjutnya wakil bupati mengajak semua yang hadir terus bersama-sama bekerja dan berupaya demi kemajuan Kabupaten Labuhanbatu utara yang Hebat,hasil-hasil pembangunan yang telah tercapai selama ini haruslah di pelihara dan jadikan sebagai momentum untuk melangkah menuju Labura yang lebih baik, jelasnya.

Kepala sekolah SMAS Kesuma bangsa Patar Lumbantoruan S,pd, Mengucapkan terima kasih Kepada Wakil bupati labura,H Samsul tanjung ST,MH,Camat Kualuh Hulu Panji tri asmara,S,STP,MSI,Camat Kualuh Selatan Suwedi,S,Sos,Sekcam Kualuh Hulu Rezeky Ansary Sinaga,S,STP, Ustad Idris Aritonang,S,Pd,i,Kepala Kapus Londut,Kepala Desa Londut,Muhammad Faisal,Bhabinkamtibmas Aipda Poniran,Babinsa Serka M,Simatupang,Ketua yayasan SMAS Kesuma bangsa londut,Dislam,Tokoh Masyarakat H.Marli,Para guru- guru SMAS Kesuna bangsa,dan seluruh undangan yang hadir.


Kemudian Patar Lumbantoruan S,Pd,menyampaikan Siswa/i yang meraih juara Lomba MTQ Putra/Putri.pemenangnya :

1.Muhammad Yajid Rizki Hasibuan.

2.Muhammad Fikri Albar.

3.Rio Aditya.


Pemenang Lomba MTQ,Putri :

1.Asri Tamara.

2.Ladisya Sucinta.

3.Abila Nurfadila Zahwa Damanik.


Pemenang Lomba Pidato Putra/Putri :

1.Muhammad Ridho Syaputra.

2.Khoirul Said.

3.Muhammad Fathur Rohman.


Pemenang Lomba Pidato Putri :

1.Azizah Salwa Amadiah Miftah.

2.Vina Aulia.

3.Era Winata.

Penyantunan Anak yatim dan Kaum Dhuafa 130,Orang.

Ketua Yayasan Kesuma bangsa Dislam mengatakan umad islam harus menjaga ajaran islamiyah dengan berdakwa yang benar dan sabar tidak perlu menyinggung,tidak perlu menyakiti orang lain,akan tetapi wajib ingat mengingatkan kepada saudara sesama umad islam.

Ustad Idris Aritonang, S,Pdi,menyampaikan melalui peringatan maulid Nabi Muhammad SAW,dalam menghadapi tatanan masyarakat yang seperti itu baik sebagai prinsif maupun praktik nyata yang wujudkan pada sikap,karakter dan watak yang agung,beliu memadukan nilai-nilai Universal ajaran agama yang tertuang dalam Al'quran dengan tindakan dan perilaku nyata didalam berbagai aktivitas dakwah dan kemanusiaan, ungkapnya.

(Saidin)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami