Kantor Imigrasi Kelas ll TPI Belawan Laksanakan Rapat Koordinasi TIMPORA Diwilayah Kerjanya


Medan, Bidikkasusnews.com - Untuk meningkatkan mutu dan kualitas pelayanan,Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belawan adakan acara rapat koordinasi Tim Pengawasan Orang Asing (TIMPORA) di wilayah kerjanya dan dihadiri 48 Instansi terkait beserta Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham Sumatera Utara, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Polonia dan Rumah Detensi Imigrasi Medan Kamis pagi, (24/11/2022) di Pesanggrahan Sola Gratia, Kel. Jati Kesuma, Kec. Namo Rambe.

Diawali laporan Ketua Panita dilanjutkan oleh Kakanim Kelas II TPI Belawan dan sambutan sekaligus pembukaan rapat dari perwakilan Kepala Divisi Keimigrasian yang diwakili Kasubid Penindakan Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Sumut.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belawan memberikan pemaparan terkait dengan profil Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belawan, dasar hukum dan tujuan dari di bentuknya TIMPORA.

"Kebijakan-kebijakan baru dari Direktorat Jenderal Imigrasi untuk mendukung peningkatan pariwisata dan iklim investasi serta rencana digelarnya perhelatan balap boat internasional di Danau Toba yang bertajuk F1 H2O dari tanggal 23 - 26 Februari 2023", ucap Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belawan, Ridha Sah Putra, SH, MH.

Acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, dimana beberapa tamu undangan dari berbagai instansi memberikan pertanyaan dan saran yang ditanggapi oleh Kekanim Kelas II TPI Belawan serta Kasubid Penindakan Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Sumut. 

(SURYONO)

Artikel Terkait

Berita|Medan|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami