SMA Negeri 1 Kutacane Laksanakan Roots Day, Cegah Aksi Perundungan Anak

Kutacane, bidikkasusnews.com - Sekolah Menengah Atas Negeri 1 (SMAN 1) Kutacane melaksanakan Roots Day Deklarasi anti Perundungan pada hari Senin (28/8) lalu, bertempat di ruangan laboratorium komputer SMAN 1 setempat.

Dalam acara tersebut turut hadir dari pihak P2TP2A dihadiri langsung Ketuanya Erdarina Pelis SP.MSi sementara dari pihak polres Aceh Tenggara diwakili Briptu Zubaidah SH dari satuan PPA.

Dari pihak sekolah sendiri dihadiri Kepala sekolah, wakil kepala sekolah bidang kurikulum dan wakil kepala sekolah bidang kesiswaan beserta ketua komite.

Dalam kata sambutannya kepala sekolah mengatakan, pentingnya sosialisasi Roots Day Pencegahan Perundungan pada anak dilingkup sekolah, khususnya di SMAN 1 Kutacane, sebut beliau.

Kepala Sekolah SMAN 1 Kutacane Salihin SP.d, MSi juga menyampaikan kegiatan yang digelar merupakan kampanye anti perundungan dan pembentukan karakter siswa. Beliau menyakini kegiatan ini mampu menekan kenakalan remaja, baik dilingkungan sekolah maupun ditengah masyarakat.

Kegiatan tersebut juga membangun interaksi disekolah dengan memusatkan peran pelajar sebagai agen perubahan untuk menyebarkan pesan dan perilaku yang baik dilingkungan sekolah, khususnya kepada teman sebaya.

Selanjutnya menurut beliau, mengampanyekan anti perundungan atau bullying dilingkungan sekolah dengan ekosistem belajar positif sebagai indikatornya, dapat menciptakan suasana nyaman dan leluasa dalam mengikuti pembelajaran. Hal itu dapat menjadikan potensi siswa akan lebih berkembang.

Selanjutnya Ketua P2TP2A Erdarina dalam pemaparannya menyampaikan, perlunya pihak sekolah untuk melakukan atau membentuk Agen Perundungan untuk mencegah terjadinya Perundungan bagi anak-anak khususnya bagi siswa yang ada di SMAN 1 Kutacane ini, harapnya. Peran orang tua juga merupakan penentu bagi tumbuh kembangnya anak, untuk itu kita meminta kepada orang tua agar lebih memperhatikan anaknya terkait dengan penggunaan HP dan pergaulan anak sehari-hari, sambung Erda.

Muslim SPdI, selaku wakil kepala sekolah bidang kesiswaan juga turut menanggapi, suksesnya acara ini atas kerjasama yang baik dari seluruh panitia, sehingga kegiatan dapat berjalan dengan baik dihari pelaksanaannya. Beliau menambahkan semoga ilmu yang didapatkan dari kegiatan ini dapat diimplementasikan siswa dalam kehidupan sehari-hari sehingga mereka menyadari bahwa setiap individu adalah duta anti perundungan untuk dirinya sendiri dan lingkungan sekitar, jelas Muslim.

(Noris Ellyfian)

Artikel Terkait

Aceh|Berita|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami