PENGAWASAN RUTIN TETAP DILAKUKAN OLEH KIPM MEDAN II


BELAWAN, bidikkasusnews.com - Untuk pengawasan demi kemajuan karantina perikanan terkait pemeriksaan mutu ikan ekspor di dermaga Terminal Bandar Deli Belawan, Kepala Stasiun KIPM Medan II, Sondang Sitorus, S.Si, M.Si ungkap pihaknya rutin melakukan Pengawasan dan Sosialisasi, Senin (30/10/2023). 

Disampikan Kepala Stasiun KIPM Medan II, Sondang Sitorus, S.Si, M.Si bahwa Stasiun Karantina Ikan dan Pengendalian Mutu (SKIPM) Medan II telah memberikan pelayanan yang lebih efektif dan efesien diberikan kepada pelaku usaha.

Diantaranya, SKIPM Medan II juga mensosialisasikan transformasi layanan inspeksi dan sertifikasi Cara Karantina Ikan yang Baik (CKIB) dan sertifikasi HACCP yang semula dilakukan secara manual secara bertahap telah beralih menjadi CKIB daring dan HCCAP daring (HONEST).

Lebih lanjut, dalam penanganan ikan yang baik memenuhi persyaratan jaminan mutu dan keamanan hasil perikanan, maka Stasiun Karantina Ikan Pengendalian Mutu dan Keamanan rutin menyampaikan Sosialisasi Cara Penanganan Ikan yang Baik (CPIB) kepada pelaku usaha. 

Dalam, kegiatan sosialisasi sertifikasi CPIB ini, diharapkan menjadi acuan pelaksanaan pengelolaan sumberdaya perikanan sebagai manifestasi peran serta masyarakat kelautan dan perikanan di dalam upaya turut serta menjaga kelestarian sumberdaya alam hayati ikan melalui sistem jaminan kesehatan ikan, serta melindungi konsumen dengan penerapan sistem jaminan mutu dan keamanan hasil perikanan. 

"Melalui kegiatan sosialisasi ini hendaknya dapat menghasilkan supplier-suplier yang tersertifikasi CPIB yang dapat menjadi cikal bakal terciptanya Unit Pengolahan Ikan (UPI) yang dapat tersertifikasi Hazard Analysis Critical Control Point (HACCP) sehingga produk perikanan yang dihasilkan memiliki jaminan mutu dan hasil perikanan yang berdaya saing di level nasional dan internasional," harap Kepala Stasiun KIPM MEDAN II, Sondang Sitorus, S.Si, M.Si.

(SURYONO)

Artikel Terkait

Berita|Medan|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami