Pemkab Samosir Melalui Pemerintah Desa Pardomuan I Gelar Ritual Budaya Guna Memohon Suksesnya Aquabike Jetsky Championship 2023


Samosir, bidikkasusnews. Com - Dalam upaya menyukseskan pelaksanaan Event Internasional Aquabike Jetski Championship pemerintah kabupaten Samosir melalui pemerintah desa Pardomuan I melaksanakanan ritual budaya.

Ritual yang dilaksanakan oleh para tokoh masyarakat, tokoh adat yang ada di desa Pardomuan I kecamatan Pangururan dilaksanakan hari ini Senin, 20-11-2023 (pagi).

Kegiatan dilaksanakan di lokasi proyek Waterfront City Pangururan yang di ikuti lebih dari 15 orang tokoh adat dan dipimpin oleh pemimpin ritual bapak Sepwan Sinaga dan bapak Abidan Naibaho.

Ritual budaya ini dilaksanakan dalam sebuah keyakinan untuk memohon kepada roh roh leluhur agar ikut bersama memanjatkan doa kehadirat Yang Maha Kuasa, demi mensukseskan event Aquabike Championship 2023 yang akan berlangsung di Danau Toba dimana bertindak sebagai tuan rumah penyelenggara yakni empat kabupaten ; Samosir, Dairi, Karo dan Toba.

Sebagai salah satu tuan rumah, kabupaten Samosir melaksanakan berbagai kegiatan didalam upaya menyukseskan event internasional ini.

Setelah Minggu, 19-11-2023 melaksanakan doa bersama maka hari ini juga dilaksanakan acara ritual budaya.

Tampak prosesi acara ritual yang diiringi musik gondang batak serta tampak kehadiran pata panortor (penari ret.) melengkapi jalannya ritual dari awal hingga akhir acara. Ragam permohonan yang disampaikan kepada alam Danau Toba, lewat para penetua adat, agar turut mendukung berjalannya Event Aquabike Championship 2023.

Sebagai mana yang sidampaikan kepala desa Pardomuan I kecamatan Pangururan, "pelaksanaan ritual budaya ini sangat penting dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan kita pada para nenek moyang kita yang terdahulu. Kegiatan ini juga menunjukan bahwa kita sebagai masyarakat Samosir masih terus memelihara budaya yang telah diwariskan oleh para nenek moyang kita terdahulu, juga sampai saat ini para tokoh adat yang ada di desa kita terus menghormati, memelihara dan melestarikannya.

Sebagai salah satu desa penyanggah ibu kota kabupaten kita yakni kota Pangururan. Kami pemerintah desa bersama masyarakat telah melaksanakan berbagai kegiatan yang dapat menunjang suksesnya event internasional ini, seperti melaksanakan gotong royong membersihkan seluruh pantai danau Toba sepanjang yang ada di desa kami.

Kami juga telah melaksanakan penyuluhan kepada masyarakat untuk bagaimana bisa berperan besar untuk menyambut para peserta yang ikut berlomba bersama para kruenya, dan memberi pelayanan kepada seluruh tamu yang datang menyaksikan event ini", dimikian ungkapnya.

Hal ini juga sejalan dengan apa yang disampaikan oleh Doharma Simbolon yang hari ini dipercaya selaku pimpinan (yang mewakili ret.) dari para penetua/tokoh adat yang ada di desa Pardomuan I yang merupakan sambola bius Ima bius Simbolon (sebahagian wilayah adat ret.) dari bius Sitolu Hae Horbo yang ada di wilayah Kota Pangururan.

Dijelaskan bahwa Hae ni Simbolon (Ina ni bius siopat Ina) yang mana didalamnya terdiri beberapa marga yakni ; Simbolon, Tamba, Silalahi dan Nadeak. 

Dijelaskan bahwa ritual ini sangatlah penting kita laksanakan sebagai bentuk dukungan kita yang nyata kepada pemerintah kita. Melalui ritual ini kita meminta kepada para leluhur kita terlebih kepada Tuhan sang Pencipta agar seluruh kegiatan pada event internasional Aquabike Jetski Championship 2023 ini berjalan lancar, selamat dan sukses," demikian dijelaskannya.

Abidan Naibaho sebagai Toko Spiritual Adat Batak yang ikut memimpin jalannya ritual ini pun mengungkapkan,"hendaknya kita semua dapat memaknai bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari wujud mengingat para leluhur nenek moyang orang batak, dimana kita meyakini bahwa para leluhur dapat melihat apa yang akan kita laksanakan di event ini, patutlah kita para generasinya menghargai itu semua. Namun dari semua rangkaian kegiatan ritual budaya ini bahwa kita memohon kepada Yang Esa untuk melancarkan semuanya," ungkap beliau.

Bapak Sepwan Sinaga yang adalah seorang tokoh adat dan budayawan muda, walau dalam usianya yang masih terbilang muda bapak Sepwan Sinaga adalah sosok yang sangat diakui memiliki kelebihan dan kemampuan didalam mempersiapkan dan melaksanakan acara ritual adat Batak.

Terbukti saat sejak awal dari mulai mempersiapkan seluruh sesajian yang dipakai dalam acara ritual, beliau yang langsung memimpin pelaksanaannya dengan dibantu beberapa orang. Sedangkan dalam berlangsungnya ritual itu sendiri beliau didampingi oleh bapak Abidan Naibaho.

Saat diminta pendapatnya tentang apa yang menjadi muatan dari pelaksanaan ritual tersebut bapak Sepwan Sinaga menjelaskan,"bahwa acara ritual ini dilaksanakan karena kegiatan event Aquabike Jetsky dilaksanakan di danau Toba, sehingga melalui ritual ini kita membujuk para penghuni, penguasa danau ini secara khusus namboru kami Saniang Naga (Sitolu sadalanan). Kami membujuk namboru kami untuk datang dan ikut bersama kami untuk memanjatkan doa kepada yang Maha Kuasa.

Beliau secara gamblang menuturkan segala hal yang menjadi persiapan yang sudah dilakukan sejak lebih dari satu bulan yang lalu," demikian dituturkan beliau.

(Bastian Simbolon) 

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 


VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami