Nomor Urut Paslon Walikota Dan Wakil Walikota Diundi Dan Ditetapkan Melalui Rapat Pleno Terbuka KPU Kota Padang Panjang


Padang Panjang, bidikkasusnews.com - Melalui Forum “Rapat Pleno Terbuka” nomor urut tiga pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Padang Panjang pada Pilkada serentak tahun 2024 di undi dan di tetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padang Panjang.

“Rapat Pleno Terbuka ”Pengundian dan penetapan nomor urut paslon Walikota dan Wakil Walikota tersebut dilaksanakan KPU Kota Padang Panjang di Auditorium Mifan Water Park Kota Padang Panjang, Senin (23/9/2024).

Rapat pleno terbuka dibuka oleh Ketua KPU Kota Padang Panjang, Puliandri yang turut didampingi seluruh ketua divisi, yaitu Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan, Gunawan, Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi, Armen, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Masnaidi, dan Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan, Dewi Aorora.

Rapat Pleno ini dihadiri Forkopimda, Plt Asisten I Setdako, Nofiyanti, S.STP, MM, serta perwakilan dari beberapa instansi terkait, paslon, dan tim koalisi partai koalisi pengusung calon serta undangan lainnya.

Ketua KPU Padang Panjang, Puliandri yang memimpin rapat pleno ini menyampaikan, penetapan paslon didasarkan pada hasil verifikasi berkas administrasi. Semua paslon dinyatakan memenuhi syarat sebagai peserta Pilkada 2024. "Pengundian nomor urut dilakukan sesuai urutan waktu pendaftaran masing-masing paslon di KPU. Semoga kegiatan ini menciptakan iklim kompetisi yang positif dan menghasilkan pilkada yang damai dan demokratis. Dengan penetapan nomor urut ini, semua pasangan calon kini bersiap memasuki tahapan kampanye," ungkapnya.

Berdasarkan hasil pengundian, nomor urut 1 jatuh kepada pasangan Edwin-Albert, nomor urut 2 untuk pasangan Nasrul Naga-Eri, dan nomor urut 3 untuk pasangan Hendri Arnis-Allex Saputra. Selanjutna KPU Kota Padang Panjang menetapkan nomor urut paslon Walikota dan Wakil Walikota peserta Pilkada Padang Panjang tahun 2024 sesuai hasil pengundian nomor urut.

Setelah pengundian dan penetapan nomr urut, masing-masing paslon Walikota dan Wakil Walikota Padang Panjang tahun 2024 diberikan kesempatan oleh KPU untuk menyampaikan sambutan.

(Pulkani Zainur)

Artikel Terkait

Berita|Sumbar|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 


VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami