BPD, Karang Taruna Dan Elemen Masyarakat Mengaudit Aset Bumdes Sei Sentosa

Labuhanbatu, Bidikkasusnews.com - Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) adalah Badan Usaha yang sumber dananya berasal dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) yang dikucurkan oleh Pemerintah Pusat melalui program Dana Desa. Pendirian BUMDes dimulai dari hasil musyawarah desa untuk menentukan susunan pengurus hingga jenis usaha yang akan dibuat.

Seperti hal nya BUMDes desa Sei Sentosa,kecamatan Panai hulu,kabupaten Labuhanbatu yang bergerak dalam bidang penjualan kebutuhan bahan pokok, baik itu grosiran maupun eceran.

Namun belakangan ini BUMDes desa Sei sentosa tersebut tutup,sehingga menjadi pertanyaan bagi elemen masyarakat di desa itu dan mereka pun ingin mengetahui permasalahan yang sedang dihadapi oleh BUMDes itu.

Ridwan Nasution salah seorang tokoh pemuda desa Sei Sentosa saat ditemui bidikkasusnews.com di sela sela elemen masyarakat itu sedang melakukan audit BUMDes, Jumat (30/8/2019) mengatakan bahwa pengauditan BUMDes dilakukan oleh masyarakat bersama Badan Permusyawaratan Desa, Karang Taruna dan elemen masyarakat lainnya.

"BPD, Karang Taruna dan berbagai elemen masyarakat desa Sei sentosa melakukan audit BUMDes yang telah tutup,untuk mengetahui perihal tutupnya BUMDes dan menginventariskan jumlah aset BUMDes yang ada saat ini".ucap Ridwan.

A.Samad ketua BPD desa Sei sentosa kepada bidikkasusnewscom di lokasi BUMDes yang sedang di audit membenarkan bahwa elemen masyarakat mengajak BPD untuk melakukan audit.

"Benar kita dari BPD bersama masyarakat sedang melakukan audit aset BUMDes".kata ketua BPD desa Sei sentosa itu.

Dari pantauan bidikkasusnews.com,puluhan elemen masyarakat desa Sei sentosa berada di lokasi BUMDes untuk menyaksikan pengauditan,dan beberapa elemen masyarakat lainnya memegang pulpen dan buku sedang mencatat aset BUMDes yang telah tutup itu.

Juga tampak hadir rekan rekan LSM, Jurnalis meliput jalannya pengauditan BUMDes desa Sei sentosa tersebut. (Aminullah.Hrp)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami