Polres Nisel Gelar Operasi Patuh Toba 2019, 29 Kendaraan Roda Dua Ditindak

Nias Selatan, Bidikkasusnews.com - Polres Nias Selatan menggelar Operasi Patuh Toba 2019 sejak Tanggal : 29 Agustus 2019 lalu, sebanyak 29 Unit kendaraan roda dua ditindak oleh Tim gabungan Polres Nias Selatan. 

Hal ini disampaikan Kasat Lantas Polres Nias Selatan Iptu Musa Sembiring kepada wartawan saat berlangsungnya Operasi Patuh Toba 2019 tersebut, Selasa (03/09/2019) di Jalan Saonigeho KM. 1 Telukdalam.

Dia mengatakan bahwa, selama Operasi Patuh Toba 2019 yang dimulai pada Tanggal 29  Agustus 2019 dan akan berakhir pada Tanggal 13 September Tahun 2019, pihaknya telah menindak kendaraan roda dua sebanyak 29.

"Kita telah melakukan penindakan dan penilangan terhadap 29  pengendara roda dua. Sebagian besar kendaraan yang kita tindak itu, tidak membayar pajak dan sebagaian juga tidak memiliki kelengkapan surat - surat kendaraan,"  ujarnya.

Selain melakukan penindakan, Sebelumnya, pihaknya telah melakukan Sosialisasi dan himbauan melalui spanduk, agar pengendara mematuhi aturan dalam berlalu-lintas. sehingga para pengendara itu dapat terhindar dari kecelakaan lalu lintas.
Pada kesempatan ini, Kasat Lantas Polres Nias Selatan Iptu Musa Sembiring menghimbau masyarakat Nisel khususnya para pengendara bermotor untuk patuh terhadap peraturan lalu lintas, serta melengkapi surat-surat kendaraannya demi terciptanya ketertiban lalu lintas. 

"Dan berharap agar para pengendara kendaraan bermotor dapat memiliki budaya malu dalam berlalu lintas, sehingga tercipta ketertiban lalu lintas," cetus Musa Sembiring.

Sesuai pantauan wartawan saat berlangsungnya operasi tersebut, sejumlah petugas Sat Lantas Polres Nisel dipimpin langsung Kasat Lantas, Iptu Musa Sembiring sedang melakukan razia terhadap sejumlah kendaraan bermotor yang melintasi Jalan Saonigeho Km. 1 Telukdalam. (Sabar Duha)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami