Terkait Perkembangan Ekonomi Disumut, Bank Indonesia Provinsi Sumut Adakan Pelatihan dan Gathering Wartawan

Karo, bidikkasusnews.com - Bank Indonesia (BI) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) mengadakan Pelatihan dan Gathering kepada wartawan unit BI pada tahun 2019, Kamis, (26/9/2019) di Taman Simalem Resort, Karo. Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari.

Materi yang akan dibahas terkait pekembangan ekonomi terkini dan prospek perkonomian yang disampaikan Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Utara, Wiwiek Sisto Widayat yang didampingi Deputi Direktur pengembangan ekonomi KPw BI Provinsi Sumatera Utara Demina R Sitepu dan Achmad Darimy Asisten Direktur Sistem pembayaran KPw Bank Indonesia Sumut.

Wiwiek Sisto Widayat, kepada para jurnalis menyampaikan semoga pertemuan ini terlaksana dengan baik. Untuk itu mari kita gathering dan berdiskusi, sambil nikmati karunia Tuhan buat Indonesia akan keindahan alam Danau Toba dari Taman Simalem Resort Karo, dangan semangat kebersamaan kita.
Inilah sarana kita agar kita saling kenal. Pertemuan seperti ini memang rutin agar informasi atau isu - isu atau kondisi terbaru terkait dengan kebijakan BI. Begitu juga kebijakan BI yang ada di Jakarta terkait perkembangan ekonomi secara regional.

Di Sumut sendiri hasil survei yang di lakukan oleh BI Sumut akan kita dildiskusikan dan semoga diterima baik. Harapan saya juga kawan kawan bisa mendapatkan data - data aktif atau data yang terakhir terkait perkembangan ekonomi.



"Kami juga selalu membuka ruang untuk itu. Baik secara pribadi saya selalu buka ruang kepada teman - teman wartawan baik melalui SMS, WA, Telpon dan wawancara" ujar Wiwiek Sisto Widayat. (Ariansyah Lubis, SH)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami