Perayaan Natal Keluarga Besar SMAN I Simanindo Berlangsung Penuh Hikmat Di Halaman Sekolah

Samosir, bidikkasusnews.com - Perayaan Natal Keluarga Besar SMAN I Simanindo Sabtu,  21-12-2019 berlangsung sejak pukul 10.00 WIB di halaman sekolah tersebut.

Natal yang mengangkat Thema "Tuhan Itu Baik Pada Semua Orang, Dan Penuh Rahmat Segala Yang DijadikanNya" (Mazmur 145:9) dan Sub Thema "Dengan Semangat Advent Natal Kita Tingkatkan Iman,  Amal Kebersamaan Pelayanan"

Turut hadir para undangan diantaranya : Anggota DPRD kabupaten Samosir Rismawati Simarmata,  Frangklin Galingging dari Pengawas Manegerial Sekolah Dinas Pendidikan Prov. Sumut,  Ketua Komite Sekolah P. Panjaitan,  para Orang tua murid.

Dalam sambutannya kepala sekolah SMAN I Simanindo Berti Tumangger mengatakan bahwa perayaan natal yang kita laksanakan hari ini bukanlah sebuah rutinitas, jauh lebih penting bahwa ini merupakan Inplementasi apa itu Pendidikan Berkarakter yang mana yang menjadi poin prioritasnya adalah Religius yang artinya para siswa SMAN I Simanindo selalu ingat untuk bersyukur berterima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa,  kepada Orang tua,  bapak / ibu guru,  kepada orang yang lebih tua, inilah maknanya.
Siraman Rohani disampaikan Pendeta Sihombing dari Gereja GKPS Lottung Simanindo.

Dalam Khotbahnya Pendeta Sihombing mengajak setiap insan yang hadir pada perayaan Natal hari ini agar selalu menjadi pelayan bagi sesama karena itulah poin yang terpenting dalam meningkatkan keimanan kita.

Perayaan Natal kali ini menampilkan drama singkat oleh murid murid SMAN I Simanindo, drama yang menceritakan kisah kejatuhan manusia pertama (Adam dan Hawa)  kedalam dosa.
Ada yang sangat istimewa pada perayaan natal saat ini di mana seluruh Panitia yang membuat terlaksananya natal ini dengan begitu baiknya seluruhnya adalah dari ibu ibu guru yang mengajar sehari harinya disekolah SMAN I Simanindo ini, hanya Kepala Sekolah dan wakil kepala sekolah menjadi pemberi arahan.

Ketua Panitia Natal tahun ini adalah Ibu Riska Tamba,  beliau membuat Natal ini sangat terlihat baik dengan dekorasi yang begitu indah,  hal ini sangat diakui oleh kepala sekolah SMAN I Simanindo Berti Tumangger saat di temui kabiro Bidik Indonesia diruangannya selesai acara. 
(Bastian Simbolon)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami