ANGGOTA DPRD "SUGITO" DARI PARTAI GOLKAR LABURA DILANTIK


Aek Kanopan, BidikkasusNews.Com - Pelantikan Anggota (PAW) DPRD Kab. Labuhanbatu Utara dari Partai Hanura dan Partai Golongan Karya dilaksanakan di ruang sidang paripurna kantor DPRD Labuhanabatu Utara, Rabu (23/03/2022).

Pelantikan dua anggota DPR tersebut merupakan Pergantian Antar Waktu (PAW) beberapa anggota DPR Labura yang terjerat kasus pemakaian narkoba di salah satu tempat hiburan di Kab. Asahan.

Salah seorang anggota DPR dari Partai Golkar yang dilantik yakni Sugito, merupakan Pengganti Antar Waktu (PAW) Khairul Anwar Panjaitan dari dapil dua Kualuh Ledong dan Kualuh Hilir.

Saat ditemui Sugito menyatakan Ia akan semakin lebih mendekatkan diri kemasyarakat mendengarkan dan sekaligus menampung aspirasi yang mereka sampaikan kedepannya.

Lebih lanjut pria ramah dan gampang bergaul ini mengatakan Ia juga akan kembali menindak lanjuti perbaikan akses jalan yang berada dilokasi PT. Grahadura Leidong Prima untuk lebih diperbaiki lagi, sehingga kedepannya akses jalan menuju Kec. Kualuh Ledong melalui Desa Air Hitam yang jelas lebih dekat akan semakin baik.



Sambil tertawa Ia juga berceloteh jika akses jalan tersebut baik, masyarakat  Aek Kanopan bisa makan ikan segar yang berasal dari Kec. Kualuh Ledong karena akses jalannya lebih dekat dan sudah bagus.

" Permintaan kita waktu itu kepada perusahaan Grahadura agar jalan ditimbun dan diperbaiki sudah dilaksanakan namun belum selesai ".

" Namun !, setelah ini kita akan perjuangkan kembali, mudah - mudahan berhasil supaya akses jalan menuju Ledong itu lebih dekat sehingga kita masyarakat Labura ini yang ingin makan ikan segar ke Ledong dekat " ujar pria yang juga pengusaha UMKM kerupuk Ledong itu mengakhiri. (Aries)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami