Camat Kualuh Hilir Salurkan Rawan Pangan Bagi Pengentasan Stunting Kurang Gizi

Labura, Bidikkasusnews.com - Camat Kualuh Hilir, Kab Labuhanbatu Utara, A.Daman Sitorus, Spd Kamis,(18/5/23)menyalurkan bantuan kepada warga masyarakat yang rawan stunting.

    Bantuan itu, disalurkan kepada masyarakat Kualuh hilir, yang rentan rawan pangan dan stunting di halaman kantor Camat kualuh hilir.

    Pembagian bantuan pangan tersebut,dengan sasaran keluarga yang beresiko stunting (KRS). berdasarkan data dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN)bantuan pangan tersebut diberikan kepada 840 keluarga penerima mamfaat dan masing-masing menerima satu kemas daging ayam 1 kg , dan sepuluh butir telor ayam.

   Dalam kesempatan itu,salah seorang warga Desa Sei apung saat dikomfirmasi awak media ini (18/5/23) SS, mengatakan, "Saya sangat berterimakasih pada program pemerintah ini,tapi kami masyarakat dari desa sei apung,sedikit kecewa, karena tidak sesuai bantuan yang kami terima ini,sama biaya kami di per jalanan, ongkos bot kami menyebrang sudah 40 rb, padahal yang kami terima hanya dengan modal empat Rp 40 ribu juga, itupun menunggu satu hari.

     "Harapan saya, kedepanya bantuan seperti ini, maunya di salurkan setiap Dusun ataupun Desa masing-masing,"tegasnya.

    Dalam kesempatan itu, Camat Kualuh Hilir,Adaman Sitorus Spd,dalam arahan nya,"pengam bilan bantuan ini,harus melalui prosedur dan harus menunjukkan surat undangan dan juga KTP asli,Alhamdulillah acara pembagian ini berjalan dengan kondisi aman dan lancar,dan semoga masyarakat terbantu yang rentan rawan pangan dan kurang gizi.

(Eko R.Rino)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami