Warga Rengas Pulau Resah, Tiang Listrik PLN Keropos Nyaris Tumbang

Medan, bidikkasusnews.com - Warga Jalan Datuk Rubiah Gang Duku, lingkungan 28, Kelurahan Rengas Pulau mengaku resah mengeluhkan tiang listrik PLN penyambung kabel listrik ke rumah warga nyaris tumbang. Empat (4) unit tiang listrik dari bahan besi dengan kondisi keropos dikuatirkan jatuh seketika menimpa warga.

Keluhan itu disampaikan warga Eli Handoyo kepada wartawan, Selasa (20/6/2023). Menurutnya, pemasangan tiang listrik sekitar 20 tahun lalu merupakan partisipasi dan swadaya masyarakat. Saat ini kondisi tiang listrik sudah tua dan warga berharap pihak PLN dapat menggantinya.

Keluhan yang sama juga disampaikan Yusuf, berharap pihak PLN dapat mengganti tianng listrik yang menyuplay kabel ke rumah warga.

Ke dua warga tersebut Eli dan Yusuf minta kepada anggota DPRD Medan asal politisi Gerindra Haris Kelana Damanik ST MH agar dapat memfasilitasi ke pihak PLN guna percepatan perbaikan tiang listrik.

"Kami berharap kepada pak Haris Kelana supaya membantu keresahan warga," ujar Eli.

Menyikapi pengaduan warga, Haris Kelana Damanik yang juga menjabat Ketua Komisi IV DPRD Medan menyampaikan agar pihak PLN segera menyikapi keresahan warga. "Pihak PLN diharapkan segera respon agar tidak menimbulkan bahaya yang lebih serius," tegas Haris. (Ayu)

Artikel Terkait

Medan|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 


VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami