CAMAT MEMBUKA SECARA RESMI MTQ KE-XIX

Labura, bidikkasusnews.com - Pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) Desa Pulo Dogom, Kecamatan Kualuh Hulu, Kabupaten Labuhanbatu Utara, di buka langsung secara Resmi Oleh Camat Kualuh Hulu Maruli Tanjung SH.MH, di tandai dengan Pemukulan Gong, di dampingi Ketua Mui atau yg mewakili, Kapolsek Kualuh Hulu atau yang mewakili Aiptu Poniran, Danramil 01 Kualuh Hulu atau yang Mewakili, Kepala desa Pulo Dogom, Rizal Parapat, Ketua Panitia Drs Ahmadi.Pimpinan PKS MSJ,Pulo Dogom.

Di Laksanakan di Alun- Alun Desa Pulo Dogom, Jumat (12/1/2024).

Dalam Sambutanya Camat Sangat Menga presiasi atas Terlaksananya MTQ yang dilaksanakan Pemerintahan Desa Pulo Dogom Ke- XIX.ini merupakan pertama saya menjabat Sebagai Camat Kualuh Hulu.

Berkat musabaqoh ini akan bermunculan Para Oori dan Ooriah baru yang ada di Pulo Dogom Nantinya, Jika Hidup berdampingan dengan Al' Quran insyak Allah Negeri ini akan di rahmati Allah SWT,Ujar Camat.

Lebih lanjut Camat berharap dengan moment MTQ ini tidak hanya Seremonial saja tetapi juga berdampak kemajuan Perkembangan desa.

Dengan terlaksananya MTQ dapat memotivasi anak-anak di Desa untuk lebih giat lagi dalam membaca dan memahami Al Qur'an.ujar Camat.

Kepala Desa Pulo Dogom Rizal Parapat, dalam Sambutanya mengatakan MTQ Desa Pulo Dogom ini merupakan agenda tahunan, dengan Tema : Kita tingkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia yang unggul dan Qur'ani, untuk mewujudkan Masyarakat yang Relijius dan Hebat.

Selanjutnya Kades, sangat mendukung Kegiatan MTQ, ini merupakan bagian dari Pembangunan mental dan Syiar agama dan memberikan Pendidikan Agama dan karakter bagi anak-anak warga Desa sejak dini.

Kades sangat berterimah kasih kepada perangkat Desa, juga Masyarakat termasuk donatur yang telah mendukung pendanaan dalam Pelaksanaan kegiatan ini dan begitu juga kepada panitia yang telah bekerja sebagai penyelenggara. 

Dalam kesempatan ini Hadir Camat Kualuh Hulu, Maruli Tanjung SH.MH, Ketua MUI atau yang mewakili, Kapolsek Kualuh Hulu atau yang mewakili Aiptu Poniran, Danramil 01, Kualuh Hulu, atau yg mewakili, Ketua BPD/ Anggota Pulo Dogom, Ketua PKK/ Anggota, Ketua BKPRMI Desa Pulo Dogom, Tokoh Agama,Tokoh Masyarakat, Guru Mengaji Se- Desa Pulo Dogom, Kepala Sekolah/ Pimpinan Ponpes Se- Desa Pulo Dogom, dan Para undangan Lainya yang tidak saya Sebut satu persatu.

(Saidin) 

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami