Ketua Fraksi PAN DPRD Kota Jambi Ahmad Faisal Siap Tindaklanjuti Aspirasi Dan Keluhan Masyarakat

Jambi, bidikkasusnews.com - Anggota DPRD Kota Jambi Ahmad Faisal, S.A.P yang juga merupakan Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), di DPRD Kota Jambi, Partai yang memiliki Lima Kursi Dewan cukup memperkuat posisi nya diparlemen terlebih lagi dalam memperjuangkan Aspirasi, maupun Keluhan Masyarakat.

Untuk menyerap Aspirasi dan juga keluhan masyarakat Ketua Fraksi PAN DPRD Kota Jambi Ahmad Faisal turun langsung ditengah masyarakat dalam Agenda Reses I 2025 yang berlokasi Rt.15 Kel. Handil Jaya Kec. Jelutung Kota Jambi.

Dalam sambutannya dihadapan ratusan masyarakat, Ahmad Faisal mengucapkan rasa terima kasihnya dan sangat berterima kasih kepada masyarakat yang telah mempercayainya menjadi anggota DPRD Kota Jambi.

“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur sekali karena telah dipercayai menjadi anggota DPRD Kota Jambi oleh masyarakat yang secara bersama memberikan dukungan nya dalam pemilu legislatif 2024 dan insyaallah saya tidak akan menyia nyiakan kepercayaan yang diamanahkan kepada saya", tutur Ahmad Faisal.

Dalam Reses I tahun 2025 tersebut, Ahmad Faisal menerima beberapa masukan dari Masyarakat yang paling utama persoalan infrastruktur.

"Untuk Persoalan Insprastruktur jalan Alhamdulillah sudah  kita bahas dan kita usulkan, insyaallah ditahun 2025 ini ada beberapa titik jalan yang akan diperbaiki", unar Ahmad Faisal.

Diakhir Sesisi Reses Amad Faisal yang merupakan Ketua Fraksi PAN yang juga Anggota dari Komisi III DPRD Kota Jambi. Kembali mengucapkan Terimakasih atas kehadiran masyarakat, tokoh tokoh masyarakat dalam Agenda Reses ini, dan berharap silaturahmi ini akan terus berlanjut bukan hanya di agenda Redes saja.

''Sekali lagi saya mengucapkan terimakasih yang sebenarnya atas kehadiran Bapak-Bapak, Ibu-Ibu yang telah hadir dan mendukung Agenda Reses ini. Dengan Agenda Reses ini kita tau apa persoalan yang menjadi keluhan-keluhan masyarakat, Saya sebagai Anggota Dewan terpilih, akan segera menindaklanjuti dengan cara membawa dan mengawal langsung apa yang menjadi masukan dan aspirasi masyarakat agar bisa terealisasi oleh Pemerintah", pungkasnya.

"Saya berharap silaturahmi ini bisa terjalin terus, bukan hanya pada agenda reses saja, melainkan bisa diluar acara resmi seperti berdiskusi langsung dengan Saya" tutup Ahmad Faisal Ketua Fraksi PAN DPRD Kota Jambi.

Tampak hadir pada rese tersebut dihadiri Lurah Handil Jaya, Babinsa, Babinkantibnas, Ketua-ketua RT Handil Jaya, Tokoh Masyarakat serta Warga dikelurahan Handil Jaya.

(Arf)

Artikel Terkait

Berita|Jambi|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 


 

 


VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami