Tanjung Morawa, bidikkasusnews.com - Pelaksanaan Upacara Bendera di halaman Perguruan DwiTunggal terlihat berbeda dari biasanya, suatu moment tak terlupakan bagi para siswa dan siswi serta seluruh staff guru di Perguruan DwiTunggal dengan kehadiran Camat Tanjung Morawa Gontar Syahputra Panjaitan S.STP, M.M sebagai Pembina Upacara Senin, (12/1/2026).
Kehadiran Pejabat Kecamatan dalam upacara rutin setiap hari Senin merupakan langkah positif dalam mempererat hubungan antara Pemerintah dan Lembaga Pendidikan, hal ini dapat memberikan inspirasi kepada para siswa tentang pentingnya Pendidikan dan kedisiplinan.
Upacara Bendera pagi ini diikuti oleh seluruh siswa-siswi Perguruan DwiTunggal, Kepala Sekolah, para Guru dan staff pegawai.Upacara dimulai dengan Pengibaran Merah Putih yang diiringi Lagu Indonesia Raya.
Selanjutnya, Camat Tanjung Morawa Gontar Syahputra Panjaitan memberikan kata sambutan dihadapan peserta upacara, kepada seluruh siswa, ia berbicara tentang pentingnya tonggak utama dalam menciptakan generasi yang berprestasi.
"DwiTunggal ini adalah salah satu sekolah yang memiliki prestasi terbaik dan sekolah yang memiliki banyak Ekstrakulikuler, sehingga nantinya para siswa dapat dengan mudah menggapai Cita-citanya, ada yang ingin menjadi Dokter, Polisi, TNI dan lainnya, di sekolah DwiTunggal ini lah kalian di tempah mental dan kedisiplinan," jelas Camat Tanjung Morawa.
Apa lagi, lanjut Gontar Syahputra Panjaitan, saya lihat prestasi di Perguruan DwiTunggal ini sangat membanggakan. Tidak hanya membanggakan pihak sekolah, namun dapat juga membanggakan Pemerintah, khususnya Pemerintah Kecamatan Tanjung Morawa.
"Perguruan Dwi Tunggal ini melalui Drum Band nya telah berhasil menjadi juara umum pada ajang Pekan Olah Raga Kabupaten Deli Serdang yang mewakili Kecamatan Tanjung Morawa.” Jelas Camat
“Saya berharap kepada siswa-siswi Perguruan DwiTunggal agar nantinya menjadi generasi yang dapat mengguncang dunia serta menjadi calon pemimpin masa depan yang memiliki nilai-nilai agama yang kuat,” pungkas Gontar Syahputra Panjaitan.
Sementara Kepala Sekolah SMK DwiTunggal Irwasnyah, S.Kom mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan kesediaan Bapak Camat Tanjung Morawa sebagai Pembina Upacara di Sekolah DwiTunggal.
Selesai upacara, Gontar Syahputra Panjaitan menyematkan medali kepada siswa-siswi Perguruan DwiTunggal selama Tahun Ajaran 2025 – 2026 yang berprestasi, mulai prestasi lomba sains, Porkab Deli Serdang, dan lomba Literasi Pendidikan tingkat Provinsi Sumatera Utara.
(Tumenggung)






Komentar