Direksi PTPN 3 Melalui Distrik Serdang-1 serahkan bantuan Penyediaan Logistik bagi Personil Kepolisian Polres Simalungun



Tebing Tinggi, bidikkasusnews.com - PT. Perkebunan Nusantara-III (Persero) yang merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang memiliki komoditi karet dan kelapa sawit sekaligus sebagai induk Holding dari PTPN yang ada di Indonesia dalam masa pandemi covid-19 tetap menjalankan protokoler kesehatan dan selalu memperhatikan kesejahteraan bagi karyawan dan karyawati sebagai ujung tombak penggali produksi dilapangan tentunya harapan para direksi PTPN3 agar seluruh karyawan tetap semangat guna pencapaian produksi semaksimal mungkin serta dengan menjunjung tinggi BUMN Akhlak yang dilandasi dengan core value (nilai inti) dimana PTPN3 bisa manjadi amanah, harmonis, kompentif, loyal, adaptif dan berkolaborasi.

Dengan mempedomani BUMN Akhlak sebagi core value (nilai inti) maka Direksi PTPN3 dalam kesempatan ditengah-tengah pandemi covid-19 melalui Distrik Manager Sedang-1 Gunung Pamela Arsam Edwin Lubis,SP didampingi Kepala Bidang Umum Elvin Ginting, Staf Bidang Umum Rudi Suhairy, SH dan Ketua SPBUN Basis Dser-1 serahkan bantuan penyediaan logistik bagi personil kepolisian diasrama polisi Polres Simalungun berupa paket sembako 80 goni beras 5 kg, 80 bungkus minyak goreng, beserta alat pelindung diri yakni 50 botol hand sanitijer, 10 kotak masker. Hal ini merupakan perwujutan dan rasa  kepedulian sosial yang tinggi PTPN3 terhadap pihak Kepolisian.



Penyerahan bantuan penyediaan  logistik ini diterima langsung oleh Kapolres Simalungun AKBP. Agus Waluyo, S.I.K pada hari Rabu (21 Oktober 2021).

Melalui awak media ini Arsam Edwin Lubis,SP selaku General Manager Serdang-1 mengatakan bahwa  pemberian bantuan penyediaan logistik ini kiranya dapat berguna dan bermanfaat bagi anggota dijajaran kepolisian Polres Simalungun sekaligus sebagai wujud sosial PTPN3 terhadap pihak kepolisian tentunya dengan harapan dapat terjalin hubungan yang sinergi dan kerjasama yang baik antara PTPN3 dengan pihak Polres Simalungun dan dapat saling menjaga asset PTPN3 terutama kebun-kebun Distrik Serdang-1 yang berada diwilayah kabupaten Simalungun yaitu kebun Silau Dunia, kebun Bangun, kebun Bandar Betsy, kebun Dusun Hulu dan PKS Sei Mangkei, ujarnya.

Selanjutnya AKBP. Agus Waluyo, S.I.K selaku Kapolres Simalungun memberi apresiasi kepada pihak PTPN3 yang telah memberikan bantuan penyediaan logistik ini nantinya akan kami salurkan kepada anggota Polres Simalungun, Polresta Pematang Siantar dan masyarakat sekitar asrama Polres Simalungun, menurutnya.

Dengan demikian kinerja Direksi PTPN3 dan jajarannya sangat patut diacungkan jempol  dalam dalih BUMN berbagi sehingga diharapkan kedepan PTPN3 dapat lebih jaya lagi dan karyawan sejahtera.

(Jumiin, S.SH)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami