Samosir Menjadi Kabupaten Dengan Presentase Kedua Tertinggi Pelaksanaan Vansinasi Covid 19 Di Sumut



Samosir, bidikkasusnews.com - Berdasarkan data, daerah pencapaian vaksinasi tertinggi di Sumut dengan persentase 82 persen adalah Pakpak Bharat. Kemudian Samosir 77 persen, Humbang Hasundutan 74 persen dan Kota Medan 45 persen. Vaksinasi terendah Nias Selatan dengan persentase 7,7 persen. Nias Utara 8,3 persen dan Langkat 11,2 persen.

Presiden Joko Widodo mengungkap data tersebut saat memberi pengarahan soal vaksinasi Covid-19 kepada Forkopimda Sumut di Medan, di Rumah Dinas Gubernur, sebagaimana dikutip dari ANTARA, Kamis, 16-9-2021. “Hati-hati ya, gap vaksinasi di Sumut masih tinggi. Gubernur, Pangdam dan Kapolda Sumut harus mengurangi jarak itu,” katanya.

“Tidak ada gunanya vaksinasi di satu daerah tinggi, tetapi yang lain masih rendah,” ujar Jokowi dan meminta Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi meningkatkan pelaksanaan vaksinasi COVID-19 di beberapa kabupaten/kota yang berdasarkan data pencapaiannya masih rendah. Walau belum bisa mencapai angka tinggi seperti angka 82 persen, paling tidak hampir sama persentasenya.

Gubenur Sumut Edy Rahmayadi menyebutkan Pemprov Sumut berusaha semaksimal mungkin meningkatkan pelaksanaan vaksinasi. Harapannya memang bisa mencapai angka target 70 persen dari jumlah penduduk.

Sementara Up date COVID–19 di Samosir, Kamis, 16 September 2021 seperti dikutip dari whatsApp Dinas Kominfo Samosir yang disampaikan kadisnya Rohani Bakara, tambah 3 kasus, 5 sembuh, 33 kasus aktif.

Satgas, ujar Rohani, juga disampaikan Sekeretaris Dinas Kominfo Samosir, Saut Manihuruk di grup-grup wa seperti samosirToDay, tetap mengingatkan bahwa Covid–19 ada di tengah– tengah kita karenanya marilah tetap melakukan protokol kesehatan ketika beraktivitas di luar rumah dan berinteraksi  dengan orang–orang di sekitar kita. Mari hindari rasa aman palsu karena Covid–19 tidak terlihat terutama orang–orang di sekitar kita yang terpapar Covid–19 tanpa gejala.

Ada beberapa hal yang patut kita syukuri. Pertama, angka kasus konfirmasi positif masih tetap diimbangi angka
sembuh. Kedua, keadaan psikososiodemi masyarakat terhadap transmisi Covid–19 semakin membaik yang diindikasikan dengan menurunnya tingkat kepanikan seiring dengan dilaksanakannya PPKM Level 3 dan akselerasi vaksinasi setiap harinya.

Ketiga, BOR (Bed Occupancy Ratio) atau tingkat keterisian tempat tidur bagi pasien Covid–19 masih relatif rendah
beberapa hari terakhir ini. Keempat, percepatan vaksinasi telah sedang berlangsung setiap harinya yang diimbangi antusias masyarakat mengikuti vaksinasi teristimewa bagi para pelajar tingkat SMP Kelas 9 dan SMA/SMK (Kelas 10, 11, dan 12).

Kelima, hingga hari ini, dinamika pembelajaran tatap muka dan seleksi CASN berjalan dengan baik dan belum ada
informasi terkait transmisi Covid–19.  Singkatnya, sambil bersyukur dan berjaga–jaga, marilah tetap  melakukan protokol kesehatan secara ketat dan konsisten dengan tetap mengacu pada PPKM Level 3 berdasarkan  Instruksi Bupati Samosir Nomor 9 Tahun 2021. 

Terkait Data Vaksinasi Kamis, 16-9-2021, Dosis (1) : 40,837
Dosis (1+2) : 42,930  
Jumlah : 83,767.

Persediaan : Vaksin 95 Sinovac (Multidose), AstraZeneca 307 Moderna 19,833 Sinovac (2 Dosis) Jumlah: 20,239 vial.

(Bastian Simbolon)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami