Kades Simandulang Ridwan Zuhri Salurkan BLT Kepada Warga Yang Kurang Mampu

Labura, bidikkasusnews.com - Kades Simandulang Ridwan Zuhri salurkan dana desa untuk BLT (Bantuan Langsung Tunai) kepada warganya yang kurang mampu, Selasa 19 Mei 2020 di aula kantor desa Simandulang, Kecamatan Kualuh Ledong, Kabupaten Labuhanbatu Utara.

Ridwan Zuhri menjelaskan kepada media ini, "Penyaluran dana BLT desa ini merupakan program pusat, sumber dana di kelola dari dana desa yang di amabil dari 30 % anggaran desa yang cair.

Kita memberikan ke masyarakat berjumlah 292 orang dengan dana yang diterima Tp 1,8 juta dalam pengambilan 3 tahap,” Kata Kades Ridwan.
Lanjut kades, “Tahap pertama kita berikan Rp 600 ribu, dan selanjutnya pun begitu sampai Rp 1.8 juta, dengan persaratan saya menyuruh kadus meminta masyarakat yang menerima harus membuat surat penyataan kalau mereka masyarakat tidak mampu. Bantuan BLT Dana Desa ini diperuntukan kepada masyarakat miskin dan kalau ada masyarakan yang sudah mendapat BLT dari Kemensos tidak akan diberikan. Tujuannya agar warga lain bisa dapat dan merata". Katan Kades.

Bantuan Langsung Tunai ini disaksikan, BPD, LKMD dan Kadus Simandulang. Terlihat dari raut wajah warga yang mendapat bantuan langsung tunai ini begitu ceria. Terimakasih pak kades, itulah kalimat yang terdengar dari ucapan mereka.
(Khadijah)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami