Wali Kota Sibolga Resmi Buka Pesparani II Tahun 2025, Semangat Bersama Membangun Gereja dan Bangsa

SIBOLGA, Bidikkasusnews.com – Wali Kota Sibolga, Akhmad Syukri Nazry Penarik, bersama Wakil Wali Kota Sibolga, Pantas Maruba LumbanTobing, secara resmi membuka Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) II Kota Sibolga Tahun 2025, yang berlangsung di aula Gereja Katedral St. Theresia Lisieux, pada Sabtu (01/11/2025).

Acara pembukaan berlangsung meriah dan penuh kehangatan, diiringi lantunan lagu-lagu rohani yang memenuhi gereja dengan suasana sukacita dan kebersamaan.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Daerah (LP3KD) Kota Sibolga, bekerja sama dengan Pemerintah Kota Sibolga. Pesparani tidak hanya menjadi ajang perlombaan, tetapi juga wadah untuk mempererat semangat rohani umat Katolik melalui seni liturgi, menumbuhkan kreativitas seni budaya gerejawi, serta memperkuat toleransi dan persaudaraan antar umat di Kota Sibolga.

Dalam sambutannya, Wali Kota Sibolga menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini.

“Paduan suara bukan sekedar nyanyi bersama, tetapi bernyanyi secara terpadu. Saya berharap kegiatan Pesparani ini dapat membangun persekutuan dengan semangat bersama membangun gereja dan bangsa, yang mempererat persaudaraan menuju masyarakat Peduli, Amanah, dan Setia. Juga meningkatkan ketaatan kita dalam beribadah menuju masyarakat yang religius dalam semangat Bhinneka Tunggal Ika,” ucap Wali Kota.

Beliau juga menyampaikan komitmen Pemerintah Kota Sibolga untuk menjamin kebebasan beragama serta terus mendukung berbagai kegiatan keagamaan agar semakin hidup dan harmonis di tengah masyarakat.

Sementara itu, Ketua Panitia Pesparani II, Liman Hamonangan Sinaga, S.Pi., M.M., menyampaikan bahwa peserta berasal dari empat kecamatan di Kota Sibolga.

Adapun cabang yang diperlombakan meliputi :

- Lomba Paduan Suara Dewasa Campuran

- Lomba Menyanyikan Mazmur (kategori Anak, Remaja, mazmur OMK dan Dewasa)

- Lomba Cerdas Cermat Rohani

- Lomba Bertutur Kitab Suci

Dalam kesempatan yang sama, Ketua LP3KD Kota Sibolga, Mestika Helm Juliana Hutagalung, S.E., M.M., menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta dan dukungan dari Pemko Sibolga.

“Kami sangat mengapresiasi semangat dan dedikasi luar biasa dari para peserta yang telah berlatih dengan tekun. Terima kasih juga kepada Pemerintah Kota Sibolga yang telah memberikan dana hibah sebesar Rp200 juta untuk pelaksanaan Pesparani ini,” ungkapnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Uskup Keuskupan Sibolga, Mgr. Fransiskus Tuaman Sasfo Sinaga, Sekretaris Daerah Kota Sibolga, Drs. Herman Suwito, M.M., unsur Forkopimda, pimpinan OPD Kota Sibolga, Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kota Sibolga, Ny. Lumsedia Sitompul, S.Pd., M.M., Kakan Kemenag Kota Sibolga, Muhammad Rosyadi Lubis, S.HI., perwakilan LP3KD Provinsi Sumut, para pastor, suster, biarawan-biarawati, dan tamu undangan lainnya.

(stev pas)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 

VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami